Ceriwis

Ceriwis (https://forum.ceriwis.com/forum.php)
-   Nasional (https://forum.ceriwis.com/forumdisplay.php?f=13)
-   -   Jangan Lewatkan Puncak Hujan Meteor Leonids Dinihari Nanti (https://forum.ceriwis.com/showthread.php?t=562783)

blueparadise 17th November 2011 11:03 AM

Jangan Lewatkan Puncak Hujan Meteor Leonids Dinihari Nanti
 

Langit akan kembali 'menggelar' pertunjukkan pada dinihari nanti. Puluhan meteor akan menghiasi angkasa. Maklum, dinihari nanti hujan meteor Leonids akan menyapa penduduk Bumi.

"Bisa disaksikan sesudah pukul 02.00 WIB, puncaknya sekitar dinihari nanti," kata peneliti astrofisika-astronomi Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Thomas Djamaludin dalam perbincangan dengan detikcom, Kamis (17/11/2011).


Namun pada tahun ini, tidak banyak meteor yang dihasilkan, hanya sekitar 20 meteor per jam. Menurut Djamaluddin, hujan meteor ini bisa dilihat di langit utara, di rasi bintang Leo. Rasi ini memiliki dua bintang besar yakni Regulus di atas dan Denebola di bawah.

"Ini memang fenomena tahunan. Tapi belakangan kuantitas meteornya menurun. Dulu di akhir 90-an dan awal tahun 2000-an cukup besar hujan meteornya. Bahkan sampai ribuan dan disebut badai Leonids," terang Djamaluddin pekan lalu.

Bervariasinya jumlah meteor ini disebabkan ketebalan debu yang tidak seragam. Meteor ini merupakan serpihan dari komet Tempel�Tuttle yang melintas secara periodik.

"Sekarang ini adalah pasca purnama, kemungkinan masih ada sedikit gangguan cahaya. Untuk bisa melihat hujan meteor ini harus terbebas dari polusi cahaya, cerah, dan medan pandang ke arah utara tidak terhalang," terang Djamaluddin.


source : detik.com

mukamugagah 17th November 2011 11:50 AM

hmmm... coba keluar nya jam 9 malem ndan.. bisa liat rame2 itu... :melonndan::melonndan:

batheroes 17th November 2011 01:08 PM

ane tongkrongin deh ndan ntar hujan meteornya... :D

brunomars 17th November 2011 01:33 PM

:curiga:asiiik kesempatan untuk romantis" an ma pasangan selingkuh ni .... pura" surpise aja .... jadi bisa bo2k an tar ma HTS an nya :ganteng: :gg:hihiihihi

xander630 17th November 2011 04:59 PM

moga ajj kliatan bandung :mantap:

Copetuitter 17th November 2011 05:07 PM

moga ditempat ane ga mendung... :hope:

gaber666 17th November 2011 09:32 PM

Ditempat ane hujan terus ndan..
kemungkinan ntar malem bakal mendung :mewek:

baffalo 17th November 2011 11:11 PM

hujan uang aja ndan

ayamkosan 18th November 2011 12:32 AM

wah ane nga liat gan :mewek:

juvelope 18th November 2011 01:18 AM

wah ini mulai jam berapa ane baru tau gan


All times are GMT +7. The time now is 12:27 PM.