Ceriwis

Ceriwis (https://forum.ceriwis.com/forum.php)
-   Lounge (https://forum.ceriwis.com/forumdisplay.php?f=9)
-   -   Akademi fantasi indosiar [nostalgia] (https://forum.ceriwis.com/showthread.php?t=1003833)

kembangtahu 27th May 2012 06:17 PM

Akademi fantasi indosiar [nostalgia]
 

http://www.tembang.com/images/berita/afi_a.jpg



Akademi Fantasi Indosiar (disingkat AFI) adalah suatu ajang pencarian bakat yang diadaptasi dari acara berjudul La Academia di Meksiko. AFI merupakan ajang pencarian bakat kedua di Indonesia setelah Popstars. Semua finalis yang berhasil masuk di AFI akan dipanggil sebagai "akademia" dan menjalani karantina selama 3 bulan. Para akademia tersebut bersaing untuk menjadi juara dan berkesempatan untuk memenangkan sebuah mobil beserta uang tunai.

AFI merupakan versi kedua dari La Academia di Asia setelah Akademi Fantasia di Malaysia. Setelah Indonesia, Thailand juga membuat acara serupa dengan nama Academy Fantasia dan Filipina dengan nama Pinoy Dream Academy (dulunya merupakan Philippine Idol). AFI merupakan program pertama di Indonesia yang saat ini rating Grand Finalnya belum bisa dikalahkan oleh program manapun sekaligus menjadi pelopor ajang pencarian bakat di Indonesia. Masing-masing dari Konser AFI berjalan selama 9 minggu ditambah 1 minggu untuk Konser E-Club, konser dimana para akademia yang telah tereliminasi diadu kembali untuk meraih predikat Juara Favorit. Voting dilakukan dengan cara SMS ke 3977 dan Premium Call ke 0809-1-800-900. Para akademia AFI dikumpulkan dalam sebuah asrama di Rafless Hills Cibubur. Disana, mereka dilatih oleh para pengajar profesional yang meliputi bidang koreografi, psikologi, olah vokal, nada, akting, dan bahasa Inggris. AFI dipimpin oleh Kepala Sekolah, yaitu Tamam Husein Pada tahun 2007, AFI dihentikan untuk sementara.

Pada tahun 2010, Indosiar secara resmi mengumumkan bahwa AFI akan digelar lagi dengan format yang baru. Namun, sampai saat ini Indosiar belum mewujudkannya sehingga para penggemar setia AFI kecewa pada Indosiar. Dengan demikian, AFI memang telah berakhir secara resmi di musim kelimanya pada tahun 2006.



“Menuju Puncak impian di hati bersatu janji kawan sejati , pasti berjaya di akademi fantasi…”







Masih ingat dengan lirik lagu tersebut ? , ya itu merupakan penggalan lagu dari theme song Akademi Fantasi Indosiar atau disingkat AFI, program pencarian bakat yang menghebohkan pertelvesian indonesia pada tahun 2003/2004,walaupun afi bukan program pencarian bakat pertama di tv Indonesia (sebelumnya lebih dulu tayang tayangan Popstars di Transtv) , tapi toh tayangan AFi-lah yang booming di masyarakat saat itu .



http://stat.ks.kidsklik.com/statics/...1579130737.jpg



Tia,sang diva AFI

Semua hal tentang AFI laris manis saat iyu mulai dari konser AFI , Diary AFI meraup rating yang tinggi tak ayal 1 minggu setelah AFI 1 berakhir langsung ditayangkan AFI 2,AFI juga dibuatkan acara spin-off dalam versi lain yaitu AFi Junior tak kalah pernak pernik AFI seingat saya saat SD pedagang kaki lima yang biasanya “mangkal” di depan sd saya menjual kartu bergambar akademia AFI , poster dan foto akademia ada juga album AFI di toko kaset terdekat dan anehnya saya membeli barang barang tersebut -__- , ada juga tas dan baju bergambar AFI tapi setahu saya pernak - pernik AFI seperti poster dll hanya ada saat AFI 1 dan AFI 2 dan untuk AFI AFI setelahnya tidak ada . saya mengikuti AFI sejak AFI 1 saat koper,peluk-pelukkan saat tereleminasi juga setelah konser menempelkan stiker yang bergambarkan lambang AFI ditempelkan ke gambar AFI yang tereleminasi menjadi ciri khas AFI.mungkin AFI 1 dan AFI 2 terbilang AFI yang paling sukses ,di AFI 1 saya paling suka Mawar tapi sayang Mawar harus keluar dari AFI karena mungkin kasus video video itu kabarnyapun tidak terdengar lagi, sedangkan AFi 2 saya suka Nia dan Tia , tak kalah AFI 1 dan AFI 2 juga membuat konser road show ke kota kota di Indonesia ,membintangi FTV - FTV yang ditayangkan di Indosiar bahkan Romi dan Latsmi (AFi 1) pernah bermain untuk FTV di SCTV,AFI 1 juga sempat membuat sinetron dan memiliki soundtrack sendiri sinetron yang tayang seminggu sekali diawal diceritakan kalau Mawarlah yang menjadi tokoh utama , tapi diakhir - akhir sinetron tokoh Mawar dihilangkan dan Ve menjadi tokoh utama dalam sinetron itu, bahkan AFI 1 dan AFI 2 membuat film layar lebar , sayangnya mawar juga tidak ikut di film itu , koran dan majalah remaja samapai ibu-ibu juga ramai membicarakan AFI saya membeli majalah GAUL,FANTASIA hanya untuk mendapatkan poster AFI , dan majalah BOBO juga sempat mengulas kehidupan para akademia ,tentang Veri yang menang hanya karena rasa iba dari para penonton hanya karena cerita kehidupannyaada gosip Romi dan Rini pacaran,dulunya juga sempat digosipkan Nia dan Adi jadian,tapi belakangan yang muncul Nia dan Adit dan kasus yang menjadi hot issue saat itu adalah Tia yang katanya udah punya anak sebelum masuk AFI dan pindah agama .





mulai AFI 3 rating acara AFI mulai meurun mungkin karena acara sejenis sudah marak dan lebih menyedot perhatian penonton di tv tetangga seperti KDI di TPI dan Indonesian Idol di RCTI , pernak pernik AFI mulai jarang ditemukan , lokasi konser dari TMII di pindah ke Mangga Dua Square, tak ada lagi roadshow ke kota kota , walaupun demikian saya tetap mengikuti AFI karena mulai AFI daerah Bali mengirimkan akademianya dan Sutha menjadi juara, rating AFI 3 menurun sehingga AFI 4 atau AFI 2005 penayangannya diundur menjadi 1 tahun , terbukti dengan pengunduran 1 tahun dan konsepnya lebih matang rating AFI 2005 mulai melejit , AFi 2005 dibuatkan album , tapi tidak dengan AFI 2006 , ratingnya malah menurun dan AFI 2006 merupakan AFI terakhir yang resmi dibuat Indosiar.





Lagu AFI Favorite



AFI juga mempunyai banyak album dan menghasilkan berbagai hits , saya paling suka lagu



KIA - Harus Sampai Disini



TIA - Adilkah Ini,Disekitar Kita



Trio Afi - Arti Mencinta



Icha,Mawar,Rini - Pastikan Jalanmu



Bojes dan Tiwi - Persahabatan Kita



Jebolan AFI



Para jebolan AFI juga benar benar jadi bintang ,



T2, merupakan duo perempuan yang personilnya adalah Tika & Tiwi AFI 2005. Mereka menjadi akademia AFI pertama yang sukses di antara akademia AFI lainnya.

Tia, juara AFI 2, mengeluarkan album perdananya, Tulus. Di dalam album ini terdapat 2 single utama, yaitu Tulus (feat Teguh Vagetoz) dan Tak Mungkin Ku Menduakan Cintanya.

Widi, juara AFI 2006 yang sukses dengan bandnya, Hello.

Mega, runner-up 1 AFI 2006 membuat trio bernama Sayang

Oly, finalis AFI 2006, membuat sebuah band yang dinamakannya Winner.

Takaeda, finalis AFI 2006, membuat sebuah band yang dinamakan dengan HUMAN dan kini menjadi vokalis band Drive menggantikan anji

Nia dan Adit Afi sudah menikah dan membuat sebuah grup band

dan masih banyak lagi :)

sadar ngak sejak AFI 1 - AFI 3 finalis cewek asal surabaya berturut turut tereleminasi di babak 4 besar



mereka adalah Ve(AFI 1) Nia (AFI 2) dan Eky ( AFI 3)



dan katanya Grand Final AFI 2 adalah acara tv yang memiliki rating tertinggi sepanjang sejarah pertelevisian Indonesia lo

well , dulu pas tahun 2010 di ulang tahun Indosiar sempat digembar-gemborkan AFI akan diadakan lagi , tapi entah kenapa sampai sekarang AFI tidak pernah diadakan lagi.





http://stat.ks.kidsklik.com/statics/...1646232797.jpg



http://4.bp.blogspot.com/-_jQACCb6QI...iIndosiar3.JPG



http://1.bp.blogspot.com/_o5NWgKkoGi...iIndosiar2.JPG



http://stat.ks.kidsklik.com/statics/...3993710203.jpg

</div>


All times are GMT +7. The time now is 02:25 AM.