Ceriwis

Ceriwis (https://forum.ceriwis.com/forum.php)
-   Travel, Wisata, Liburan (https://forum.ceriwis.com/forumdisplay.php?f=47)
-   -   [Travelista] Menyusuri Jejak Anak Krakatau (https://forum.ceriwis.com/showthread.php?t=2124991)

SukuDayak 3rd October 2012 11:14 AM

[Travelista] Menyusuri Jejak Anak Krakatau
 

Menyusuri Jejak Anak Krakatau



Gunung Krakatau yang dalam ejaan Inggrisnya: Krakatoa atau dalam ejaan lokal: Rakata pernah meletus pada 26 -- 27 Agustus 1883 yang termasuk letusan dahsyat sepanjang sejarah umat manusia. Betapa tidak kala itu sepertiga bagian bumi seakan 'mati' karena tertutup oleh awan hitam hasil erupsinya. Nyaris hampir 36 ribu jiwa menjadi korban. Pada awa ltahun 1927 mulai muncul puncak baru yang disebut dengan Anak Krakatau di pusat kaldera yang meletus pada 1883. Saya diberi kesempatan menyusuri jejak gunung yang terletak di Selat Sunda yang masuk Provinsi Lampung.



Perjalanan saya mulai dari Jakarta, tepatnya Slipi bersama rombongan sekitar pukul 20.00 hari Jumat. Kami menyewa bus sampai Merak kemudian menyebrang Selat Sunda dengan menggunakan Kapal Ferry milik ASDP. Perjalanan terasa lama karena kami harus menunggu antrian kapal yang ketika telah sampai pelabuhan Bakauheni waktu menunjukkan pukul 04.45. Sesampai di Bakauheni, lanjut menggunakan angkot sewaan menuju Dermaga Canti Kalianda dan ketika sampai waktu menunjukkan pukul 07.00. Kami pun beristirahat sejenak melepas lelah perjalanan. Pukul 09.00 kami lanjut menyebrang selat kecil menuju Pulau Sebesi menggunakan kapal motor tempel ala nelayan lokal sekitar 2 jam hingga waktu menunjukkan pukul 11.00.


[/spoiler]
Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
for krakatau:







[/quote]
Quote:






https://fbcdn-sphotos-f-a.akamaihd.n...30655237_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-d-a.akamaihd.n...64448216_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-b-a.akamaihd.n...46389210_n.jpg

[IMG]https://fbcdn-sphotos-a-a.akamaihd.n...40958229_n.jpg[/IMG]















Sesampai di Pulau Sebesi kami beramahtamah dengan penduduk sekitar sembari menyiapkan peralatan snorkelling. Selepas dzuhur kami berangkat menuju titik untuk menyelam hingga hari senja dan kami kembali ke penginapan berupa rumah warga yang disewakan bagi pengunjung. Saya sempatkan berkenalan dengan beberapa anakmuda di situ untuk kemudian lanjut untuk menyelam di beberapa titik penyelaman yang apik.






Quote:

Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
for krakatau:






Spoiler for open this:
Quote:






https://fbcdn-sphotos-h-a.akamaihd.n...84930096_n.jpg















Esok harinya yakni Sabtu selepas subuh kami langsung menuju ke TKP yakni Pulau Rakata yang bersebelahan langsung pusat puncak Anak Krakatau yang memakan waktu sekitar 1 jam lebih dari Pulau Sebesi. Sesampai di TKP kami sarapan nasi dan lauk ala kadarnya




Quote:

Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
for krakatau:






Spoiler for open this:
Quote:






https://fbcdn-sphotos-c-a.akamaihd.n...65266580_n.jpg















kemudian kami mendaki pulau Rakata yang langsung bersebelahan dengan Anak Krakatau




Quote:

Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
for krakatau:






Spoiler for open this:
Quote:






https://fbcdn-sphotos-a-a.akamaihd.n...25373617_n.jpghttps://fbcdn-sphotos-f-a.akamaihd.n...26139002_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-h-a.akamaihd.n...06551898_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-g-a.akamaihd.n...67421503_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-e-a.akamaihd.n...41928430_n.jpg





https://fbcdn-sphotos-c-a.akamaihd.n...22452953_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-a-a.akamaihd.n...85154666_n.jpg

https://fbcdn-sphotos-g-a.akamaihd.n...36297190_n.jpg









pada waktu menjelang dzuhur kami kembali ke Pulau Sebesi dan saya memilih untuk mandi di salah satu rumah warga yang juga kepala sekolah SD di Pulau Sebesi, beliau menuturkan betapa sulitnya akses fasilitas sekolah di pulau terpencil. Prihatin memang saya mendengar nasib guru setempat yang dituturkan oleh beliau sendiri.




Quote:

[spoiler=open this] for krakatau:





[quote]





https://fbcdn-sphotos-g-a.akamaihd.n...64346225_n.jpg















Malam hari Minggu saya kembali menginap dan pada esok hari kami kembali ke Jakarta selepas dzuhur. Semoga pendidikan sekalipun di pulau terpencil atau bahkan di gunung agar menjadi perhatian pemerintah dan semoga Anak Krakatau selalu berdiri kokoh menjembatani Selat Sunda menggantikan induknya Krakatau yang telah pergi mendahului. Terimakasih saya haturkan buat Ujay Sebesi sang penghuni asli Pulau Sebesi yang telah menjadi pemandu untuk saya yang mau direpotkan untuk sekedar numpang mandi dan bertamu, secangkir teh hangat darimu tak pernah saya lupa. Semoga cita-citamu jadi sarjana terlaksana http://static.kaskus.co.id/images/sm...mbangan/31.gif



Itinerary (Courtessy of Langkah Kaki):



Hari I (Jumat 3 Juni 2011)

20.00-23.30 Meeting point di Slipi dan Berangkat Menuju Ke Merak

23.30-04.00 Berlayar menuju ke pelabuhan Bakauheuni



Hari ke II (Sabtu 4 Juni 2011)

04.00-06.00 Menuju ke dermaga Canti - Kalianda

06.00-08.00 Bersih-bersih di dermaga Canti,Sarapan, mandi dan yang mau beli cemilan monggo

08.00-09.00 Tiba di pulau Sebuku Kecil untuk bersnorkeling

09.00-11.00 Snorkeling di pulau Sebuku Kecil

11.00-12.30 Sampai di Pulau Sebesi , kemudian di lanjut makan siang, sholat dzuhur

02.00-17.00 Snorkeling di Pulau Umang-Umang, Pulau Sawo dan Cianas

18.00-23.00 Makan malam,seru-seruan di pantai, api unggun dan acara bebas



Hari ke III (Minggu 5 Juni 2011)

04.00-06.00 Berangkat menuju Gn.Krakatau melihat Sunrise di puncak gunung Krakatau

06-00-08.00 Berfoto-foto ria di Gn.Krakatau, dan mendaki anak Gn.Krakatau

08.30-10.30 Berangkat menuju Lagoon Cabe dan bersnorkeling di lagoon Cabe

12.00-13.30 Makan siang, bersih-bersih, dan beres-beres menuju pulang

14.00-16.00 Sampai di dermaga Canti

16.00-17.30 Sampai di merak dan siap menuju pulang ke Jakarta

21.00-23.00 Sampai di Jakarta



Wajib Di Bawa :

- Senter (listrik di sebesi kurang memadai)

- Sandal Gunung

- Lotion Anti nyamuk

- Alat Snorkeling

- Obat-obatan Pribadi

- Sunblock



Tips:

-Berhubung listrik kurang memadai di Pulau Sebesi alangkah baiknya untuk mengenal warga sekitar, seperti sekedar numpang mandi. Mereka amat ramah pada pendatang dan tidak sungkan untuk menjamu para tamu yang datang.

- Jangan lupa untuk mencoba kelapa muda khas Pulau Sebesi, karena rasanya berbeda dari yang lain.



http://img405.imageshack.us/img405/8...istabanner.png


</div>


All times are GMT +7. The time now is 11:06 PM.