for
kawah:
http://imageshack.us/a/img145/8246/16964348.jpg
Uploaded with
ImageShack.us
Untuk mencapai lokasi kawah membutuhkan waktu tiga puluh menit perjalanan dari pos pendakian. Dalam waktu kurang dari satu jam setelah melewati lereng kawah, agan akan mencapai alun-alun pertama. Untuk mencapai alun-alun pertama trak yang dilalui tidak terlalu berat. Selain itu lokasi ini memiliki lahan yang datar sehingga cocok untuk berkemah bersama anak-anak dan keluarga. Lokasi ini disamping memiliki panorama yang indah, juga memiliki berbagai jenis flora dan fauna yang dapat digunakan sebagai sarana belajar anak-anak mengenai keindahan alam dan mengapa harus melestarikan alam. Tidak usah khawatir mengenai sumber air, karena di laun-alun pertama ini memiliki sumber air yang membentuk parit dengan air yang jernih, dingin dan sejuk.
Beranjak dari alun-alun pertama, dengan memakan waktu kurang lebih tiga jam agan akan sampai di alun-alun kedua. Alun-alun kedua Gunung Papandayan ini memiliki daya tarik yang hanya bisa ditemukan diketinggian, yaitu taman bunga edelweiss. Bunga yang lebih dikenal dengan nama bunga abadi ini, selalu menjadi daya tarik para pecinta alam pegunungan. Bunga abadi ini tumbuh subur beralaskan rumput liar dan berbingkai pemandangan yang sangat indah. Selain itu terdapat sungai kecil yang membelah taman bunga abadi, menambah nilai eksotis dari alun-alun kedua Gunung Papandayan.
Untuk mencapai kawasan wisata Gunung Papandayan, agan dapat menggunakan mobil pribadi langsung menuju pos pendakian yang terletak di Kecamatan Cisurupan Kabupaten Garut. Apabila menggunakan angkutan umum, agan langsung menuju terminal Garut, naik angkutan menuju ke Cisurupan. Dari Cisurupan menggunakan angkutan kolt (angkutan bak terbuka) menuju pos pendakian. Sarana dan prasarana di pos pendakian juga cukup lengkap. Tempat parker yang luas, mushola, kamar mandi, dan menyediakan oleh-oleh khas Gunung Papandayan.