Buat Juragan semua yang suka burung atau pesawat atau mainan yang bisa terbang, ane punya info tentang mesin terbang yang niru cara terbang burung. namanya:
ORNITHOPTER
sebelumnya, ada bukti ane nggak repost:
Spoiler for
NOREPOST:
cekidot, gan:
Menurut wikipedia.com, yang disebut ORNITHOPTER (bahasa yunani: ornithos=burung, dan pteron=sayap) adalah "mesin terbang yang menggunakan prinsip terbang seperti burung. caranya adalah dengan meniru gerakan burung ketika terbang dengan mengepakan sayapnya, sehingga dapat mengangkat seluruh tubuh burung ke udara."
Berawal dari rasa kagum manusia atas kemampuan burung untuk dapat terbang, beberapa orang mempelopori pencarian atas alat bantu manusia untuk bisa terbang. hal ini telah disebutkan dalam Legenda Yunani yang menceritakan tentang Icarus yang memakai sayap buatan untuk terbang.
Pada kenyataanya, yang pertama mempelopori cara terbang dengan mekanik adalah Abbas ibnu Firmas yang pada tahun 875 M meluncurkan "mesin terbang" buatannya dari bukit Arus (Jabbal al-Arus) di Spanyol. kemudian ada Roger Bacon yang pada tahun 1260 mempelopori pemikiran penggunaan teknologi untuk terbang. pada tahun 1490, Leonardo da Vinci mempelajari dan membuat rancangan mesin yang berbentuk seperti burung.
Tapi ornithopter pertama terbang pada tahun 1870, dimana Gustave Trouve membuat model yang pada deminstrasinya berhasil terbang sejauh 70 meter. model itu dilontarkan dengan bubuk mesiu dan menggunakan karet untuk mengepakan sayapnya. sejak itu banyak bermunculan ahli-ahli yang mempelajari ornithopter dan membuat terobosan dalam prosesnya.
Meskipun sampai sekarang gerakan terbang burung yang luwes masih sulit ditiru, tapi para ahli yakin tidak akan lama lagi akan bisa membuat mesin yan dapat terbang seperti burung.
ini gambarnya dan videonya, gan:
Spoiler for
gambar1:
cara terbang ornithopter gini, gan
Spoiler for
gambar2:
mesin ornithopter asli
Spoiler for
gambar3:
ornithopter jadul
ini videonya:
Spoiler for
video:
Dalam perkembangannya, ornithopter mengambil contoh bukan hanya dari burung saja. tetapi juga serangga seperti kupu-kupu dan capung. nih gambar dan videonya:
Spoiler for
gambar4:
yang ini mainan ornithopter yang dijual di amerika, namanya Wowee dragonfly
ini buatan jepang, bentuknya kupu-kupu:
Spoiler for
video2:
ornithopter kupu-kupu buatan ahli di jepang
inget, gan kalo suka kasih
kalo nggak suka, jangan kasih
kalo belum ISO, boleh kasih rate




kritik, saran, dan komentar yang bagus ane pajang di depan.
kunjungi juga trit ane yang lain, gan
Quote:
Intan, material alamiah terkeras di dunia
Gesang, Sang Maestro
Jam Matahari (Sundial) Terintegrasi Terbesar di Dunia, ada di Indonesia
Senter Paling Terang, bisa membakar kertas, menggoreng telur [Pic+vid]