
Fotografer berjuang untuk mendapatkan posisi mereka jelang pertandingan Piala Dunia 2014 antara Brasil dan Kroasia di arena Corinthians di Sao Paulo, Brasil, 12 Juni 2014. REUTERS/Ivan Alvarado
Spoiler:
Peralatan dari fotografer Reuters Kai Pfaffenbach, terlihat di lantai kamar hotel saat persiapan akhir dari pertandingan pembukaan Piala Dunia 2014 di Sao Paulo, Brasil, 10 Juni 2014. Dalam sebuah proyek yang disebut 'On The Sidelines' fotografer Reuters, berbagi gambar yang menunjukkan proses dan kreatifitas mereka dalam menyajikan gambar terbaik Piala Dunia 2014 di Brasil. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Sebuah kamera fotografer terlihat sebelum sesi latihan Brasil untuk Piala Dunia 2014 di Fortaleza, Brasil, 16 Juni 2014. REUTERS/Mike Blake
Fotografer menunggu untuk mengakses sesi latihan terakhir tim nasional sepak bola Brasil sebelum pertandingan pembukaan antara Brazil dan Kroasia di Arena de Sao Paulo di Sao Paulo, Brasil, 11 Juni 2014. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Fotografer Reuters Kai Pfaffenbach, bereaksi saat Jerman mencetak gol pertama pada pertandingan antara Jerman dan Portugal, di pusat pers sebelum sesi latihan Brasil di arena Castelao, Fortaleza, Brasil, 16 Juni 2014. REUTERS/Laszlo Balogh