View Single Post
  #1  
Old 9th March 2011
atheis's Avatar
atheis atheis is offline
Ceriwis Geek
 
Join Date: Nov 2010
Location: PIC#01
Posts: 19,459
Rep Power: 0
atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!
Default Daging Bumbu Lima Rempah


Quote:
Jakarta - Daging sapi yang direbus dengan 5 rempah ini bukan hanya aromanya sangat harum tetapi rasanya empuk sekaligus gurih. Iris tipis setelah dingin dan sajikan dengan daun selada dan saus kecap rawit sebagai cocolannya.

Bahan:
500 g daging has sapi
2 siung bawang putih, parut
20 g bawang Bombay, potong kasar
1 batang daun bawang, potong kasar
1 buah pekak, memarkan
1 sdt bumbu five spice/ngo hiang
100 ml kecap asin
1 sdt gula pasir
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
500 ml air
Pelengkap:
sambal rawit keap asin
saus cabai botolam

Cara membuat:
  • Lumuri daging sapi dengan bumbu hingga rata. Diamkan selama 1 jam.
  • Didihkan air, masukkan daging berikut bumbunya. Kecilkan api, masak dengan api kecil hingga daging empuk dan kuah hampir habis.
  • Angkat daging, tiriskan. Jika suka daging bisa dipanggang sebentar hingga agak kering.
  • Iris melintang serat tipis-tipis.
  • Sajikan dengan Pelengkapnya.
Untuk 6 orang(dev/Odi)


Reply With Quote