FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Online Games Games online action,mmorpg,grossing,dll semua dibahas disini |
![]() |
|
|
Thread Tools |
#1
|
|||
|
|||
![]() Elsword Indonesia ![]() Fanpage :Fanpage Elsword Indonesia Website: Website Elsword Indonesia ![]() Seperti Bermain Anime! Setelah peluncuran game yang disusul dengan komiknya di Korea dan Jepang, Elsword akhirnya muncul di Indonesia. Kalian dapat berperan sebagai Elsword dan kawan-kawannya dalam game multiplayer online action yang menampilkan tampilan visual bergaya anime dan dengan jalan ceritanya yang menarik. ![]() Kembangkan jagoanmu! Bertualang dengan teman-teman atau beraksi sendiri, kalian akan mengarungi ratusan quest dan menyaksikan sendiri jagoan kalian berkembang dari petualang muda menjadi seorang jagoan yang siap untuk pertarungan apapun. Naikkan level mereka untuk mencapai job yang lebih tinggi tentukan takdirmu. ![]() Serangan dan kombo yang luar biasa. Lakukan kombo berdaya rusak tinggi dengan skema kendali lima tombol yang mudah dikuasai. Jika sudah berpengalaman, pemain dapat mengubah tombol kendali sesuai keinginan mereka. ![]() Item Mall Siapapun dapat memainkan Elsword Indonesia tanpa harus mengeluarkan uang untuk membeli apapun. Tentu saja, kostum dan item lainnya juga akan tersedia untuk membuat karakter kalian semakin kuat dan keren. |
#2
|
|||
|
|||
![]() ![]() Rena Rena adalah seorang Elf yang hidup di dunia manusia. Kehidupannya terancam ketika permata El yang menjadi sumber kehidupan melemah. Jika kekuatan permata El yang menjadi penghubung dunia manusia dan dunianya sendiri itu menghilang, Rena juga akan lenyap. Jadi dia menggunakan kekuatannya sebagai seorang Ranger untuk melindungi permata El dan teman-temannya. Rena adalah seorang pemanah ulung yang juga dapat menggunakan atribut untuk memperkuat serangan magicnya. Ketika tersudut, dia tidak memiliki masalah untuk menyerang lawan dengan tendangan-tendangannya. Dia juga sepertinya memiliki kemampuan untuk melayang di udara dengan lompatan gandanya. Keunggulan - Daya rusak tertinggi dalam sekali serangan di antara seluruh kelas yang ada - Daya rusak tertinggi untuk setiap detik - Pemulihan MP yang cepat - Jarak serangan paling jauh - Dapat menyerang beberapa lawan sekaligus ![]() Aisha Aisha sudah menjadi seorang penyihir yang menguasai semua magic tingkat tinggi di usia 15 tahun. Sayangnya, dia kemudian kehilangan kemampuan magicnya. Aisha memiliki kecerdasan yang tinggi dan sifat yang cenderung nekat, dia memulai perjalanannya untuk mendapatkan semua kemampuannya yang telah hilang. Aisha adalah seorang penyihir yang mengandalkan serangan magic (skil aktif)untuk menyerang lawan dengan dahsyat. Dia juga memiliki kemampuan untuk menyerang beberapa lawan pada saat bersamaan. Setiap serangannya memiliki atribut yang berbeda. Artinya dia memiliki keuntungan untuk menyerang lawan sesuai dengan atribut yang dimiliki oleh lawannya. Pada pertarungan jarak dekat, Aisha memilih menggunakan tongkat. Kemampuan Khusus Keunggulan - Serangan magic dengan daya rusak paling besar - Pertahanan magic paling besar - Dapat melayang di udara - Serangan magic area - Serangan magic jarak jauh - Otomatis memulihkan MP saat tidak bergerak - Buff area Kelemahan - Tidak bisa melakukan lompatan ganda - Pertahanan fisik lemah - Serangan fisik lemah - Kecepatan serang rendah - HP lebih rendah dibanding kelas lainnya ![]() Elsword Elsword adalah Seorang jago pedang yang ambisius dan pemarah. Keahliannya dalam bermain pedang didapat berkat latihan yang diterimanya dari pemimpin Red Knights yang juga merupakan kakak perempuannya, Elesis. Elesis pergi meninggalkan adiknya untuk menjalankan sebuah misi, tanpa pernah kembali lagi. Elsword pergi bertualang untuk mencari dua hal, permata El dan saudarinya yang hilang. Elsword adalah seorang ahli pedang yang sangat berbahaya dalam pertarungan jarak dekat. Dia sangat lincah dan tak terdandingi dalam pertarungan pedang. Dia tidak hanya mahir menyerang tetapi juga jagoan dalam bertahan. Satu-satunya kelemahannya adalah magic, tetapi dia selalu berpikir bahwa tidak ada masalah yang tidak bisa diakhiri dengan sebuah pedang tajam. Kemampuan Khusus Keunggulan Serangan fisik berdaya rusak tinggi - Menyerap MP lebih banyak ketika menyerang musuh dengan serangan fisik - Kemampuan quick dash - Serangan beruntun di udara - Pertahananan fisik yang tinggi - Kemampuan melakukan serangan balik Kelemahan - Tidak dapat melakukan lompatan ganda - Tidak dapat memulihkan MP |
#3
|
|||
|
|||
![]() ![]() Combat Ranger Combat Ranger menyukai perkelahian. Meskipun tetap menggunakan busur dan anak panahnya, dia sekarang banyak bergerak menyusup ke area pertahanan lawan dan melakukan serangan jarak dekat. Kakinya yang kuat memungkinkannya untuk melontarkan lawan ke udara sehingga dia dapat melontarkan rentetan kombo di saat lawannya tidak berdaya. ![]() Keunggulan Combat Ranger -Tendangan lebih kuat -Tendangan tiga tingkat di udara -Lebih banyak kombo untuk serangan cepat ![]() Sniping Ranger Keistimewaan Sniping Ranger adalah busur panjangnya. Bidikannya yang selalu tepat, kelincahan geraknya dan kekuatan magicnya membuatnya lebih dari mampu untuk memenuhi udara dengan panah yang beterbangan siap mencabik-cabik lawannya. Bagus dalam pertempuran bersama kelompok, Sniping Ranger juga dapat menangani lawan-lawannya sendiri. ![]() Keunggulan Sniping Ranger: - Daya rusak tertinggi dalam sekali serangan di antara seluruh kelas yang ada - Daya rusak tertinggi untuk setiap detik - Pemulihan MP yang cepat - Jarak serangan paling jauh - Dapat menyerang beberapa lawan sekaligus ![]() Dark Magician Dark Magician adalah seorang pengguna magic yang mengandalkan kekuatan kegelapan untuk menghasilkan magic dengan daya rusak yang tinggi. Dengan intelegensi dan magicnya, Dark Magician dapat menimbulkan kerusakan tingkat tinggi dan melenyapkan musuh-musuh yang ada di layar. Karena hidupnya didedikasikan untuk mempelajari magic, dia menjadi lebih kuat, di luar bayangan setiap orang. Seorang Dark Magician memiliki skill tingkat tinggi yang dapat menguntungkan bagi kelompoknya. ![]() Keunggulan Dark Magician - Kerusakan magic lebih besar - Magic kegelapan lebih kuat - Dapat menyerap mana dari lawan - Skill summoning tambahan ![]() High Magician High Magician memiliki kemampuan yang lebih besar dan lebih berkembang. Setelah mempelajari semua elemen yang ada di dunia, dia berhasil mempelajari sebuah teori terpadu tentang natural magic . Dengan demikian, dia menjadi sangat kuat dan sedikit liar. Serangan fireballnya memiliki kekuatan seperti matahari kecil yang dapat langsung melumerkan para monster. ![]() Keunggulan High Mage: - Magic elemen yang semakin baik - Pemulihan MP yang semakin baik - Pemulihan MP bahkan saat bergerak - Buff yang lebih baik - Fireball yang semakin kuat - Jarak Fireball yang semakin jauh ![]() Sword Knight Adalah pendekar pedang yang lebih hebat dari sebelumnya karena pengalamannya telah membuatnya semakin jago. Serangan jarak dekatnya sangat kuat, bisa menghancurkan armor lawan dan membuat mereka tidak memiliki pertahanan. Dia juga dapat melawan beberapa lawan pada saat bersamaan. Pada pertarungan satu lawan satu, dia tidak terkalahkan. ![]() Keunggulan Sword Knight : - Gaya kombo yang keren - Kombo yang mudah dikombinasikan dan menghasilkan lebih banyak MP - Skill pasif Vitality memungkinkanmu mendapatkan MP lebih banyak dari biasanya - Skill pasif Strong Body memberikan ekstra HP 10% - Memiliki skill yang memungkinkanmu menyerang beberapa lawan - Skill Armor Break menurunkan pertahanan lawan ![]() Magic Knight Magic Knight adalah ahli pedang yang memiliki kemampuan magic. Dia memiliki kemampuan melontarkan fireball yang dapat mengganggu atau menghabisi lawan. Dengan kemampuan itu, ahli pedang yang biasanya hanya jago dalam pertarungan jarak dekat dapat mengkombinasikan beberapa serangan jarak jauh yang menjadikan dirinya seorang lawan yang berbahaya. Magic Knight cocok untuk digunakan untuk melawan lawan dalam jumlah banyak. ![]() Keunggulan Magic Knight : - Daya rusak magic yang lebih besar - Skill tambahan ber elemen api - Memiliki skill pukulan - Kombinasi dari serangan fisik dan magic - Buff magic yang lebih kuat - Bagus untuk melawan mob - Daya rusak fireball yang lebih bagus - Area fireball yang lebih jauh - Jarak serangan magic lebih jauh Last edited by Netmarble; 5th October 2012 at 11:15 AM. |
#4
|
|||
|
|||
![]() ![]() [Monster] Banthus SERANGAN: Menyerang dengan pedang raksasa. DESKRIPSI: Bos Bandit Banthus. Dia menyelinap ke Ruben untuk mencuri permata El. DUNGEON: El Tree ![]() [Monster] William Phoru SERANGAN: Menggunakan pedang besar DESKRIPSI: Phoru yang nakal. Berkeliling dunia bersama Phoru lain dari kota Phoru. DUNGEON: Forest Ruins ![]() Ancient Phoru SERANGAN: Dash Attack, Flame Breath. DESKRIPSI: Dia menjadi beringas setelah menyadari EL telah lenyap. DUNGEON: White Mist Swamp. ![]() [Monster]Monkey King SERANGAN: Stamp Attack, Rolling Attack DESKRIPSI: Bos Monyet. Setelah para bandit menyerbu daerah kekuasaannya, dia mulai menyerang para pendatang. DUNGEON: White Mist Swamp ![]() [Monster] ENT SERANGAN: Vine Tentacle Attack, Giant Hand Swing, Homming Fireball Attack. DESKRIPSI: Sebuah pohon tua yang pemarah dan mahkluk dari pecahan El yang telah terkontaminasi. DUNGEON: Shadow Forest ![]() [Monster] Kira-kira SERANGAN: LIGHTNING MAGIC ATTACK. DESKRIPSI : Mini Boss yang berbentuk Ghost Magician. DUNGEON: Shadow Forest ![]() [Monster] Upgraded Banthus ATTACK: Awakened status. Very powerful sword swing attack. Summons monsters. DESKRIPSI: Banthus yang kabur dari Hutan El, Ia memiliki Awaken Skill dan kembali menjadi Banthus yang lebih kuat. DUNGEON: Banthus Cave ![]() [Monster] Red Giant Phoru ATTACK: Headbutt, Scratching Attack, Explosive Attack. DESKRIPSI: Seekor Phoru yang sangat agresif dari masa lampau. Mempunyai badan berwarna merah karena tinggal di Goa yang sangat dalam untuk waktu yang sangat lama DUNGEON: Banthus Cave. ![]() [Monster] Bat King ATTACK: Ultrasound Attack, Flies and dashes to attack. DESKRIPSI: Bos Kelelawar di dalam Goa. DUNGEON: Banthus Cave ![]() [Monster] Verngert SERANGAN: Swings a steel bat. DESKRIPSI: Kepala tentara bayaran yang disewa oleh Wally dan penjaga rahasia Wally Castle DUNGEON: Wally's Castle ![]() [Monster] William Phoru (Mini Boss) SERANGAN: Combo Attack. Phoru yang lemah dan pengecut mendapatkan kepercayaan diri setelah menggunakan beberapa armor dari Wally Castle. DUNGEON: The Suburbs of Wally's Castle. ![]() [Monster] Nasod Banthus SERANGAN: Status Awakened, Tebasan pedang yang sangat kuat, Summon monster, Sinar laser. - Banthus yang menjadi sangat kuat karena menggunakan equip Nasod. DROP ITEM : Banthus' Magic Necklace DUNGEON: Underground Waterway ![]() [Monster] William Phoru (Boss) SERANGAN: Dagger Attack, Mega Slash. DESKRIPSI: Phoru dewasa yang meniru gerakan Elsword . DUNGEON: The Suburbs of Wally's Castle. Drop Item : William Lorica. ![]() [Monster] Wally No. 8 SERANGAN: Laser Attack, Homing Missile Attack. DESKRIPSI: - Perubahan awal Nasod dari Wally. - Menjaga Wally Castle setelah Wally melarikan diri. DUNGEON: Wally's Castle DROP ITEM : Core of Wally No.8 ![]() [Monster] Lizardman Warrior. SERANGAN: Menyerang dengan pedang, Serangan kilat yang dikombinasikan dengan lompatan. DESKRIPSI: Prajurit kembar pemberani dari ras Lizardmen yang menjaga pintu masuk Bethma Canyon. DROP ITEM : Warrior Blade. DUNGEON: Dragon Road, Dragon Nest : Abyss ![]() [Monster] Scorpion King SERANGAN: Poisonous Tail Attack, Claw attack. DESKRIPSI: Kalajengking besar dan agresif yang tinggal di Bethma Canyon. DROP ITEM : Scorpion Guard. DUNGEON: Dragon Road. ![]() [Monster] Berauk SERANGAN: Magic Attack, Summon Lizardmen, Menyerap Mana. DESKRIPSI: Berauk adalah Ketua dari Lizardmen. Untuk beberapa alasan dia memerintahkan para Lizardmen untuk menyerang manusia. Drop Item : Warrior Blade. DUNGEON: Bethma Lake. ![]() [Monster] King Armadillo SERANGAN: Rolling attack, Jump attack. DESKRIPSI: - Bos Armadillos yang hidup di Danau. - Memiliki fisik yang besar dan pertahanan yang kuat. DUNGEON: Bethma Lake. Last edited by Netmarble; 15th October 2012 at 02:36 PM. |
#5
|
|||
|
|||
![]() ![]() [NPC] Helen Helen adalah NPC pedagang yang menjual kebutuhan penting untuk para petualang, seperti potion yang digunakan saat bertarung. Kalian dapat menemukannya saat sebelum memasuki Dungeon dan setelah kalian membunuh bos monster di Dungeon manapun. ![]() [NPC] Luriel Cobo Bank Layanan Attendant Deskripsi: Luriel adalah penduduk yang paling dapat dipercaya. Anda dapat mempercayai dia dengan menaruh equipment dan ED di Cobo Bank Service. Anda dapat menyimpan dan mengambil item Anda melalui dirinya kapan saja. Lokasi : Semua Village (Kecuali Ruben) ![]() [NPC] ARIEL Cobo Service Representative DESKRIPSI: Ariel memiliki multi-tasking yang luar biasa, negosiasi dan bersosialisasi yang membuat dia menjadi wanita yang sempurna dalam menangani perjalanan dan registrasi guild. Lokasi : Semua Village (Kecuali Ruben) ![]() [NPC] Camilla NPC Sparring Area DESKRIPSI: Si menawan yang penuh semangat, Camilla adalah penggemar senjata, dan mungkin orang yg ideal untuk menjadi pahlawan yang ingin memperoleh kemampuan bertahan hidup. "Cinta pertarungan" adalah satu-satunya alasan untuknya menjadi sukarelawan untuk posisi mengelola Sparing Area. Menonton pertarungan sengit sudah lebih dari cukup untuknya menikmati hidup. Lokasi : Semua Village (Kecuali Ruben) ![]() [NPC] Lowe Kota: Ruben DESKRIPSI: Lowe adalah Instruktur di Desa Ruben. Dia memiliki pengalaman dalam pertempuran dan dapat meningkatkan keterampilan jarak dekat dari semua karakter. Lowe sangat suka melatih pemula tanpa tekanan. Mungkin dia terlihat polos tapi dia tidak kenal takut dalam pertarungan. ![]() [NPC] Hagus Kota : Ruben DESKRIPSI: Setelah perang di daerah gurun, ia secara sukarela pensiun dan menetap di Desa Ruben. Dia sudah berkali kali menyelamatkan desa dari bahaya. Saat ini dia hidup menjadi kepala Desa Ruben. Sebagai kepala desa, tugasnya adalah memberikan quest kepada prajurit dan wisatawan untuk membuktikan kekuatan mereka. Last edited by Netmarble; 15th October 2012 at 02:36 PM. |
#6
|
|||
|
|||
![]() ![]() [Monster] Saurus Supervisor SERANGAN: Triple combo menggunakan club. - Pemimpin dari Lizardman Saurus Warrior. - Memiliki serangan yang kuat. DUNGEON: Bethma Lake (Night). ![]() [Monster] Shadows Warrior. SERANGAN: Menyerang cepat dengan dua pedang, Melempar pedang seperti boomerang. - Prajurit paling kuat diantara Lizardman Warrior. - Serangannya tidak dapat diduga. DROP ITEM : Warrior Blade. DUNGEON: Bethma Lake (Night), Dragon Nest : Abyss. ![]() [Monster] Wally No. 9 Armor. SERANGAN: Dash Attack, Rudal dan Bom Laser DESKRIPSI: - Sebuah robot raksasa yang dinaiki oleh Wally No 9. DUNGEON : Cargo Airship ![]() [NPC] Luichel KOTA: ELDER DESKRIPSI : Luichel dulunya adalah seorang pencuri yang sangat terkenal. Sekarang ia pemilik toko aksesoris di Desa Elder. Dia menjual bracelets, topi dan pernak-pernik lainnya. Menurut desas-desus, sebagian besar barangnya adalah hasil curian tapi tidak ada yang tahu pasti kebenarannya. Meskipun ia terlihat lemah, Luichel dapat membuat prajurit menjadi bergerak lebih cepat. ![]() [NPC] Hoffman KOTA: Elder DESKRIPSI: Sebagai pedagang besar di Elder Village, dia memiliki peran pemimpin dalam perekonomian pedesaan dan komunitas. Meskipun Hoffman tidak resmi dalam memimpin desa, semua penduduk menganggap dia sebagai wakil pemimpin di Elder Village. ![]() Mail Box KOTA: Semua kota. DESKRIPSI: Main Box digunakan untuk mengirim pesan atau informasi lainnya kepada siapapun di dalam game. Kalian juga dapat melampirkan Item dan ED (Mata uang di dalam game Elsword) ke pesan kalian. Kalian dapat menemukan Mail Box di setiap kota. ![]() [NPC] Ann. Kota: Ruben DESKRIPSI : Dia seorang wanita yang menjalankan toko senjata yang ditinggalkan oleh ayahnya. Kalian dapat membeli peralatan dasar yang diperlukan untuk menjelajahi Dungeon melalui Ann. ![]() [Monster] Wally No. 9 Serangan: Dash Attack, Rudal dan Bom. Deskripsi: Jenis Nasod baru yang mengatur pesawat kargo terbang di atas kota Bethma. Drop Item : Blade Hand. Dungeon: Cargo Airship. ![]() [Monster] Wally No.8 MK 2. Serangan: Tembakan rudal ke langit, Laser panjang dari langit ke tanah. Deskripsi: Wally baru yang dibuat oleh Dr. Wally yang bersembunyi di Bethma. Drop Item : Energy source axis of Wally No. 8 Mk2 Dungeon: Richie Mine ![]() [Monster] Dark Berauk Serangan:Summon lightning, Casts a magic ball Deskripsi: Berauk yang menjadi lebih kuat setelah mendapat mantra Kayak the Shaman. Dungeon : Dragon Nest ![]() [Monster] Kayak the Shaman Serangan: Cast magic ball, Summon Lizardmen, Fire magic. Deskripsi: Pemimpin penyihir Lizardmen di Bethman George. Drop Item : Warrior Blade. Dungeon : Dragon Nest. ![]() [NPC] Chacha Buch Kota: Bethma Deskripsi: Seorang Lizardman dan ahli alkimia yang tinggal di kota Bethma. Dukun tua ini membuat beberapa kerajinan dengan ciri tradisional dan membuat beberapa jenis potion untuk dijual. Tidak seperti rupanya yang garang, Chacha Buch tidak galak dan tidak suka menggigit lho! (Katanya sih begitu…) ![]() [NPC] Toma Kota: Bethma Deskripsi: Remaja yang selalu tersenyum ini sebenarnya adalah pemilik dari took equipment yang ada di Bethma dan merupakan seorang pandai besi terhebat di Bethma. Dia dapat memperbaiki dan meng-upgrade equipmentmu dalam waktu singkat dengan skill yang telah diturunkan oleh orangtuanya kepada dirinya. ![]() [NPC] Stella Kota : Bethma Village. Deskripsi: Stella adalah Kepala kemanan di Bethma Village. Dulunya dia bertanggung jawab atas urusan keamanan di kerajaan, akan tetapi karena kepribadiannya yang keras dia diturunkan ke wilayah Bethma. Terkadang dia merasa para penjelajah sangat mengganggu keadaan rakyat, akan tetapi sebenarnya Stella sangat menjaga keselamatan rakyat Bethma. ![]() [NPC] Richian. Kota: Bethma Village Deskripsi: Dengan memperhatikan setiap detail yang unik, richian dapat menciptakan aksesoris yang indah. Lahir dari sebuah keluarga yang menjalankan usaha pertambangan, kemudian ia jatuh cinta dengan mineral langka dan berharga. meskipun richian berhati lembut dan tidak jantan, ia menunjukan gairah kecantikan yg tidak tertandingi untuk membuat aksesoris yg indah. ![]() [NPC] Echo Kota : Elder Village. Deskripsi: Echo datang ke Elder Village untuk melihat Festival Harmony bersama ayahnya. Ia akhirnya menetap di Elder Village karena ia ingin bekerja menjadi seorang alchemist. Dari penampilannya yang aneh, tidak ada yang tahu apa yang ada di dalam pikirannya, tapi dia mengerti dan terampil dalam alchemy. Echo dilatih menjadi alchemist oleh orangtuanya. Pergi kepadanya jika kalian memerlukan sesuatu yang khusus. ![]() [NPC] Lenphad Kota: Elder Village Deskripsi: Lenphad, adalah pemilik toko peralatan di Elder Village yang menjual senjata langka dan berharga. Ia datang ke Elder Village untuk memperkerjakan tentara bayaran untuk membersihkan bandit-bandit yang terkenal. Lenphad sekarang telah pensiun dan melakukan perjalanan ke beberapa tempat mencari senjata yang langka dan berharga untuk dijual kembali. Dia sedang mengalami putus asa mencari istri dan anak-anaknya yang telah ia tinggalkan di daerah gurun. Lenphad kehilangan kontak dengan mereka setelah terjadi konflik antara dua daerah. Last edited by Netmarble; 19th October 2012 at 04:53 PM. |
#7
|
|||
|
|||
![]() [Event] ♥ Elsword Shares Wonder Girls Tickets ♥
(26 Oktober - 1 November 2012) ![]() Mau dapat tiket konser Wonder Girls Gratis???!!! Tiket konsernya VIP lho ~ Caranya mudah kok ~ Yuk ikutan ^^ Info lebih lengkap: Event - Elsword Shares Wonder Girls Ticket ♥ |
#8
|
|||
|
|||
![]() ![]() |
#9
|
|||
|
|||
![]() ![]() Hari ini ada kabar gembira bagi para ElScout! Kalian sudah bisa melakukan pemesanan DVD Installer Elsword via fanpage Miss DVD Netmarble di http://www.facebook.com/Netmarble.DVD. Caranya? Buka link http://www.facebook.com/messages/Netmarble.DVD Kirimkan informasi berikut ini kepada kami via message di Fanpage Miss DVD Netmarble : Nama: Alamat: Kota: Propinsi: Kode pos: Telepon: Email: Ingat ya, pesanan DVD yang akan kami proses adalah pesanan yang dikirimkan via message kepada Miss DVD Netmarble. Kami tidak akan memproses pesanan yang dikirimkan via timeline/wall Miss DVD Netmarble. Soalnya, berbahaya lho, jika kalian menyebar data pribadi kalian via timeline/wall di Facebook. Mungkin saja ada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang akan menyalahgunakan data kalian! PT CJ Internet Indonesia tidak akan bertanggungjawab untuk penyalahgunaan informasi pribadi, jika kalian mempost permintaan DVD kalian di timeline/wall Miss DVD Netmarble! Penting: Pengiriman DVD perdana akan dimulai tanggal 30 November 2012. Jadi harap bersabar yaaa ^^ |
#10
|
|||
|
|||
![]() ![]() Hallo Elscout, Kabar gembira untuk kalian semua, karena pada awal tahun 2013 di bulan januari ini kami Team Elsword Indonesia akan memberikan kejutan dalam rangkaian Update yang pasti sudah kalian tunggu-tunggu, ingin tahu kejutan dan detail rangkaian updatenya seperti apa? Mari kita cek di dibawah ini : Rangkaian Update Elsword akan dimulai pada tanggal 9 Januari 2013. Team Elsword Indonesia akan melakukan Update : 1. Feita Dungeon Part 1 Dalam Update ini akan di buka 2 Dungeon baru di Map Feita yaitu : Shrine Dedication Entrance, Spiral Coridor. ![]() 2. 2nd job untuk Elsword Pada update 9 januari ini kamu bisa merubah job karakter Elsword ke 2nd job yaitu Lord Knight dan Rune Slayer. dan untuk karakter Rena dan Aisha akan dapat merubah ke 2nd Job pada tanggal 16 Januari 2013. Bagi kamu yang memainkan karakter Elsword yang sebelumnya memilih job Magic Knight maka 2nd job nya adalah Rune Slayer. ![]() Bagi kamu yang memainkan karakter Elsword yang sebelumnya memilih job Sword Knight maka 2nd job nya adalah Lord Knight. ![]() 3. Locked Skill Quest. Tidak lupa pada update ini juga akan di buka skill yang masih terkunci (locked), tapi saat ini hanya untuk karakter Elsword saja dan untuk karakter Aisha dan Rena akan menyusul pada update tanggal 16 januari 2013. MAGIC KNIGHT : - Sword Fire. ![]() Deskripsi : Menusukan pedang ke tanah dengan api menyala untuk menciptakan radius ledakan 3m yang menghasilkan magical damage secara beruntun dan membakar musuh sementara. ![]() - Phoenix Talon. ![]() Deskripsi : Memanggil burung phoenix akan menghasilkan damage magic ketika terbang dan damage magic tambahan ketika bersatu dengan player. Pergerakan dan kecepatan lompat akan bertambah. ![]() - Explosive Fist. ![]() Deskripsi : Stun musuh dengan blazing punch menghasilkan physical damage yang diikuti dengan ledakan yang menghasilkan magical damage secara beruntun. ![]() SWORD KNIGHT : - Windmill. ![]() Deskripsi : Elsword berputar dengan pedangnya untuk membentuk serangan angin puyuh dengan memberikan damage terus menerus sementara dia berada di status Stoic. ![]() - Double Slash. ![]() Deskripsi : Elsword menyerang musuhnya dengan paralyzing slash yang memberikan status stun sementara kepada musuhnya , dan diikuti dengan serangan meteor strike. ![]() - Armor Break. ![]() Deskripsi : Memukul musuh dengan gagang pedang yang berkesempatan merusak armor musuh, megabaikan defense fisik musuh. ![]() Jadi persiapkan diri kalian El Scout pada bulan januari ini untuk rangkaian update Elsword Indonesia. ayo bersama - sama kita berpetualang di dunia Elrios. Team Elsword Indonesia |
![]() |
|
|
|