Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 27th May 2012
bakwanmalang's Avatar
bakwanmalang bakwanmalang is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: May 2012
Posts: 5,897
Rep Power: 21
bakwanmalang mempunyai hidup yang Normal
Default [info] standart medical check up dan fungsinya



Malam Agan dan Sista.....



pada perusahaan-perusahaan tertentu pada umumnya akan diadakan Medical Check Up untuk memeriksa dan memastikan kondisi karyawan nya.

pada thread ini TS akan mencoba untuk menjabarkan sedikit mengenai Standart Medical Check Up pada umumnya.



Apa itu Medical Check Up??



Pemeriksaan kesehatan (Medical Check Up) adalah suatu prosedur yang dilakukan untuk mengetahui status kesehatan individu saat ini dan sebagai usaha untuk memelihara kesehatan secara berkala. Pemeriksaan kesehatan sebagai screening adalah suatu bentuk tindakan pencegahan dan sering digunakan untuk mendeteksi adanya suatu penyakit secara dini.



Melalui pemeriksaan kesehatan yang tepat dan teliti dapat membantu dalam mendeteksi suatu penyakit yang tidak diketahui sebelumnya karena tidak menimbulkan keluhan pada individu yang bersangkutan. Penyakit dan gangguan kesehatan yang dapat dideteksi lebih dini tentu dapat mempermudah kontrol dan tindakan pengobatan sehingga mencegah penyakit berkembang menjadi lebih serius dan yang tidak kalah penting adalah tidak mengurangi kualitas hidup individu tersebut.





Apa si pentingnya dan tujuan Medical Check Up buat Karyawan ??




Pemeriksaan kesehatan tenaga kerja sangat penting untuk meningkatkan derajat kesehatan dan produktivitas kerja serta mencegah terjadinya penyakit pada pekerja akibat dari kondisi kerjanya. Kapasitas dan produktivitas pegawai juga ditentukan oleh keadaan kesehatannya. Dimana hal ini dipengaruhi oleh banyak faktor termasuk kebiasaan hidup sehari-hari dan kondisi lingkungan pekerjaan, yang pada akhirnya akan ikut menentukan kinerja masing-masing pegawai. Bersandar pada pengertian inilah maka penting untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala kepada seluruh pegawai.



Tujuan dari pemeriksaan kesehatan kepada pegawai adalah untuk memberi jaminan pegawai tersebut cocok untuk dipekerjakan dan tetap dalam keadaan bugar sepanjang masa kerja. Selain itu juga sebagai deteksi dini (screening) dan penanganan penyakit akibat kerja/penyakit yang berhubungan dengan pekerjaan.



Pelaksanaan dari pemeriksaan kesehatan pegawai juga memiliki landasan hukum yang mengatur, yaitu sesuai dengan UU Kesehatan no.23 / 1992, pasal 23, ayat 2 : Kesehatan Kerja meliputi pelayanan kesehatan kerja, pencegahan penyakit akibat kerja dan syarat kesehatan kerja.



Apa saja sih yang dilakukan pada saat Standart Medical Check Up ??



Standart Medical Check Up biasanya terdiri dari beberapa pemeriksaan seperti berikut :



1. Pemeriksaan Fisik secara menyeluruh ,secara

umum termasuk didalamnya pemeriksaan tajam

pengelihatan dan tes Buta Warna.



Dalam pemeriksaan fisik ini dokter pemeriksa akan

menanyakan berbagai hal yang berkaitan dengan

kesehatan yang dirasakan saat ini bahkan yang sudah

berlalu ,keterangan ini sangat berguna pada saat

menyimpulkan hasil pemeriksaan.



2. Pemeriksaan Penunjang :



Laboratorium



♦ Hematologi

Pemeriksaan hematologi bertujuan untuk mengetahui keadaan komponen darah baik sel darah maupun serum serta menilai fungsi dari komponen darah tersebut. Pemeriksaan hematologi diakukan antara lain pemeriksaan darah rutin, laju endap darah (LED), hitung jenis leukosit, masa perdarahan, masa pembekuan, masa fibrinogen, D dimer dan lainnya.



♦ Kimia Klinik

Pemeriksaan kimia klinik bertujuan untuk menganilasa zat-zat kimia organik yang terlarut dalam darah. Pemeriksaan yang dilakukan antara lain pemeriksaan fungsi hati, fungsi ginjal, asam urat, gula darah, elektrolit, lemak dan kolesterol.



♦ Immunologi

Pemeriksaan immunologi adalah pemeriksaan dengan teknologi yang dapat mendeteksi petanda (marker) yang dapat diaplikasi untuk tujuan tertentu. Dalam hal ini pemeriksaan untuk parameter/ petanda (marker): virus hepatitis, Human Immunodeficiency virus (HIV), penyakit hubungan seksual (sexual transmitted disease), alergi, dan lainnya.



♦Urine Lengkap

(Protein ,Glukosa ,Urobilin , Bilirubin ,Sedimen ,Faeces Rutin)





Radiologi

Pemeriksaan radiologi dilakukan menggunakan alat rontgen sesuai standar dengan Dokter spesialis radiologi & penata radiologi yang terlatih untuk melakukan foto polos, foto panoramic & cephalometri, foto dental,Foto Rontgen Thorax (Dada-Paruparu)





Layanan Pemeriksaan Elektromedis


Layanan Elektromedis di Klinik kami meliputi pemeriksaan Elektrokardiografi (EKG), pemeriksaan treadmill, pemeriksaan faal paru (spirometri), serta pemeriksaan pendengaran (Audiometri diagnostik).



SUMBER




[/spoiler][spoiler=open this] for Pesan TS:






JAGALAH KESEHATAN DAN RAWATLAH KESEHATAN KARENA KESEHATAN TAK TERNILAI HARGANYA

SEMOGA INFO INI BERMANFAAT

















Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 08:50 PM.


no new posts