Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Sports > Sepak Bola

Sepak Bola Tempat berkumpulnya para Bola mania di seluruh tanah air. Fans ataupun pecinta bola bisa berbagi info disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 18th July 2012
wartasatu77 wartasatu77 is offline
Member Aktif
 
Join Date: May 2012
Posts: 135
Rep Power: 0
wartasatu77 mempunyai hidup yang Normal
Talking AFF WATCH: Pelatih Singapura Anggap Indonesia Ancaman Utama



Pelatih Singapura Radojko Avramovic lebih mewaspadai pertandingan tim besutannya menghadapi Indonesia pada laga kedua AFF Suzuki Cup 2012 dibandingkan duel melawan Malaysia.

Ketika hasil drawing menempatkan Singapura berada satu grup dengan Malaysia dan Indonesia, banyak kalangan di negeri Singa menyoroti laga pembuka antara tim kesayangan mereka kontra Harimau Malaya.

Avramovic mengaku senang dengan hasil undian tersebut, namun ia mengingatkan Indonesia bisa menjadi ancaman serius bagi Singapura.

�Menurut saya, mereka merupakan tim yang lebih sepanjang tahun ini. Dengan kualitas pemain yang dimiliki, sungguh mengejutkan mereka tidak pernah juara di Piala AFF,� ujar Avramovic kepada The New Paper.

�Mereka tidak beruntung di 2010, dan kompetisi [tahun] ini mungkin menjadi kesempatan terakhir bagi generasi pemain mereka sekarang untuk memenangi sesuatu. Mereka akan lapar, dan bermain bagus kali ini.�

Avramovic mengungkapkan alasannya menempatkan Indonesia sebagai ancaman serius dibandingkan Malaysia. Menurutnya, ia sama sekali tidak mengetahui kekuatan Indonesia. Terakhir kali tim Singa bertemu Garuda pada Piala AFF 2008 di Jakarta. Saat itu, Singapura meraih kemenangan 2-0.

Singapura dan Malaysia sudah bertemu dua kali pada bulan lalu di Causeway Challenge, di mana Singapura bermain imbang 2-2 di kandang, dan kalah 2-0 di Kuala Lumpur.

�Sungguh bagus Singapura dan Malaysia saling mengenal kekuatan masing-masing lawan. Karena itu, akan lebih menarik siapa yang lebih baik untuk mengalahkan tim lainnya,� kata Avramovic.



Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:31 AM.


no new posts