Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Mobil & Motor > Motor

Motor Wadah berkumpulnya pecinta, hobby, pemilik Motor.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 20th October 2012
RajaNgtrek's Avatar
RajaNgtrek RajaNgtrek is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Oct 2012
Posts: 710
Rep Power: 13
RajaNgtrek mempunyai hidup yang Normal
Default Tips dan Cara Menentukan Jenis Modifikasi

Assalamualaikum Wr Wb.

Apa kabar ceriwisser semua? Semoga sehat semua yah, amien



Di jaman modern sekarang ini, kendaraan bisa dikatakan sebagai kebutuhan pokok, terutama sepeda motor. Setiap individu mungkin memiliki harapan memiliki kendaraan pribadi.



Indonesia memiliki kemampuan pada masyarakatnya yaitu tingkat kreatifitas dan inovasi, hal itu diterapkan pada kendaraan mereka. Dan inilah yang kini sering kita jumpai, atau bahkan kita lakukan terhadap kendaraan roda dua kita, yaitu MODIFIKASI.



Tapi apakah setiap individu memiliki definisi tentang modifikasi? Yang saya sering temui pada masa kini, terutama anak muda, mereka me modifikasi motor mereka untuk mengikuti jaman, bukan mengekspresikan apa yang mereka inginkan. Kita tahu bahwa kita membeli kendaraan tersebut dengan banting tulang, peras keringat. Tapi setelah itu kita memodifikasi motor dengan sembarangan. Hasilnya? Menyesal di esok hari.



Mungkin untuk agan2 yang hobi memodifikasi motor, bisa memikirkan "Apa yang akan saya lakukan kepada motor saya?". Itu penting !!! MUngkin agan bisa memilih jenis / aliran modifikasi terlebih dahulu sebelum mengeksekusi. Contohnya agan memilih jenis modifikasi antara lain :

- Sporty

- Racing

- Minimalis

- Ekstrim

- Elegant

Dll



Itu akan sangat membantu, jangan salah pilih. Setelah itu pikirkan lagi> Karena, setiap aliran memiliki kelebihan dan kekurangan. Contoh aliran racing. Kita bisa melakukannya dengan cara menambah volume mesin, membenahi aliran bahan bakar, dll. Setelah selesai dengan semua itu, apakah motor bisa memiliki kenyamanan handling seperti motor standart?? Pikirkan sampai sejauh itu. So, jangan salah coblos, eh pilih.



Kemudian, sesuaikan budget agan, jangan sampai gara2 motor, agan pusing beli nasi ayam / rokok. heheh



Carilah orang / tempat yang bisa dipercaya, dan mau memberi saran dan gambaran tet=ntang yang anda pikirkan.



Tidak kalah penting, rawatlah motor anda. Jangan tanyakan apa yang sudah motor berikan kepada anda, tapi apakah yang sudah ande beri perlakuan terhadap motor anda. Kalau perlu, jadikan pacar/istri ke dua. Kaburrrrrr



Saya berbicara menurut fakta dan pengalaman yang saya dapatkan. Saya bukan modifikator, tapi hanya memiliki kegiatan di salah sati aliran modofikasi di atas.



Siapapun, dimanapun, kapanpun, yuk mari silahkan kita share pengalaman, pertanyaan dan tips modifikasi di sini. Karena, "Berbagi Itu Indah Kawan".



Sekian ceramah dari saya, semoga bermanfaat.

Wassalam Wr Wb.




Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 09:40 PM.


no new posts