Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Internasional

Internasional Baca berita dari seluruh mancanegara untuk mengetahui apa yg sedang terjadi di dunia.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 17th April 2011
atheis's Avatar
atheis atheis is offline
Ceriwis Geek
 
Join Date: Nov 2010
Location: PIC#01
Posts: 19,459
Rep Power: 0
atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!
Default Aisha Qadhafi, Claudia Schiffer dari Afrika Utara


Aisha Qadhafi. AP /Jerome Delay

Quote:
TEMPO Interaktif, Rambut blonde ditutupi kerudung hijau dan gaun hitam. Tangan dikepal dan lantang berteriak, "Tinggalkan angkasa kami dengan bommu itu!"

Dia adalah Aisha Qadhafi, 34 tahun, putri Muammar Qadhafi, yang sempat dikabarkan tewas akibat serangan pesawat-pesawat tempur Amerika Serikat ke kompleks perumahan Qadhafi, Bab Aziziyah, pada 1986.

Untuk pertama kali sejak 25 tahun lalu, Aisha muncul di hadapan para pendukung Qadhafi. Dari atas balkon rumah di lantai 2 yang kondisinya dibiarkan rusak akibat serangan Amerika Serikat, ia mendesak Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) meninggalkan Libya.

Penuh percaya diri ia menegaskan, Amerika Serikat dan sekutunya tidak akan bisa mengalahkan Libya. "Biar saya kembali ke masa saya kecil dulu, ketika saya berusia 9 tahun di rumah ini. Hujanan misil dan bom. Mereka mencoba membunuh saya. Mereka membunuh lusinan anak-anak Libya," ujar Aisha.

"Sekarang, setelah 25 tahun, misil dan bom yang sama menghujani kepala anak-anak kami. Kami tidak akan bisa dikalahkan," ujarnya bersemangat.

Kemarin penampilan Aisha berbeda dari kesehariannya. Ia menemui para pendukung Qadhafi dengan pakaian tradisional Libya. Begitu sederhana. Aisha sejatinya punya selera tinggi soal berpakaian dan dandan.

Seleranya yang kerap mengenakan pakaian dari desainer terkenal dunia membuatnya dijuluki Claudia Schiffer dari Afrika Utara. Hobinya ini tak banyak yang tahu atau warga Libya tidak peduli.

Ia juga pernah menjadi pengacara bekas penguasa otoriter Irak, Saddam Hussein, yang kemudian dihukum mati.

Meski kehidupannya glamor ala western style, soal perang yang tengah melanda negaranya, Aisha berada di pihak sang ayah. Ia bersama Khamis Qadhafi, saudara laki-lakinya, mendukung ayahnya melawan pasukan Amerika dan sekutunya.

Sedangkan dua saudara laki-lakinya yang lain, Seif al-Islam el-Qadhafi dan Saadi el-Qadhafi, menginginkan ayahnya segera lengser dan memulai transisi ke negara demokrasi.

Aisha telah mengakhiri kebisuan panjangnya. Soal penampilan, perang dengan Barat tidak mengubah seleranya.

AP | DAILYMAIL | MARIA RITA


Reply With Quote
  #2  
Old 17th April 2011
atheis's Avatar
atheis atheis is offline
Ceriwis Geek
 
Join Date: Nov 2010
Location: PIC#01
Posts: 19,459
Rep Power: 0
atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!atheis hobinya dikasih cabe!
Default

Quote:
Spoiler for pesan:

trit repost, mohon maaf n silahkan diclosed
salah kamar, silahkan di moderasi
informatif dan atau menghibur, silahkan dibaca
dan dicoment
mohon partisipasinya untuk menambahkan TAG

memberi cabe sbg apresiasi utk TS

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 11:13 PM.


no new posts