Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 21st January 2013
mif3 mif3 is offline
Newbie
 
Join Date: Jan 2013
Posts: 3
Rep Power: 0
mif3 mempunyai hidup yang Normal
Default Teka-teki Silang Online | Yang Hobi Ngisi TTS Masuk Sini!

Teka-teki silang atau juga biasa disingkat dengan TTS adalah permainan mengisi kotak-kotak kosong berupa menjawab pertanyaan atau petunjuk yang diberikan, di mana jawaban tersebut diisikan pada kotak-kotak kosong yang diisi satu huruf per kotak, yang nantinya membentuk kata berdasarkan petunjuk yang diberikan. TTS merupakan permainan yang sangat populer. TTS banyak dijumpai di koran-koran Indonesia.

Mengisi TTS sangat bermanfaat untuk otak. Hal ini karena sebagai hiburan, TTS juga bisa sebagai asah otak. TTS dapat menambah kosa kata yang ada di otak.

Seiring dengan perkembangan zaman, TTS juga hadir di dunia maya. Banyak situs yang menyediakan permainan teka-teki silang yang bisa diisi secara langsung, tanpa harus dicetak atau didownload terlebih dahulu. Namun, kehadiran situs TTS di Indonesia tidaklah banyak. Hanya ada sedikit saja situs-situs yang khusus menyediakan permainan ini.

Salah satu situs teka-teki silang online adalah teka-tekisilang.com. Di situs tersebut, Anda bisa memainkan TTS secara online. Anda juga bisa melihat kunci jawaban saat Anda menemukan soal yang susah. Kunci jawaban tersebut berguna ketika pengguna menjumpai kesulitan dalam mengerjakan suatu soal.

Adapun teka-teki silang yang dimuat pada teka-tekisilang.com adalah teka-teki silang dengan bentuk freeform, yang artinya tidak mengacu pada kesimetrisan bentuk TTS. Dengan begitu, bisa lebih banyak TTS yang bisa dibuat karena membuat TTS bentuk freeform membutuhkan waktu yang relatif singkat.

Contoh TTS:



Mendatar

1. Amerika Serikat.
6. Piutang.
7. Sebelum.
8. Dikte.
9. Bukan.
10. Minggu.
12. Ilmu Pengetahuan Alam.
13. Peluru kendali.
17. Tanda yang disepakati untuk maksud tertentu.
19. Ikat pinggang dari kulit.
22. Liat; tidak mudah putus.
23. Kawasan beriklim sejuk atau sedang di belahan bumi utara.
24. Topan.
25. Kata sapaan untuk orang tua perempuan.
28. Apa yang tertinggal.
30. Lalai.
31. Yang diajak bicara yang jumlahnya lebih dari satu orang.
34. Bahan Bakar Minyak.
35. Sulit.
39. Ulat pemakan daun kelapa.
41. Berbelas kasihan.
42. Buluh.
43. Perasaan tidak senang karena telah berbuat kurang baik.
45. Notabene.
46. Nama huruf ke-8 abjad Yunani.
48. Dan (Inggris).

Menurun

2. Surakarta.
3. Merah yang tidak cerah.
4. Kulit lokan.
5. Membantu mengurus apa-apa yang diperlukan seseorang.
7. Perahu peronda.
8. Gagasan.
9. Bergerak ke atas atau ke tempat yang lebih tinggi.
11. Menarik; menyeret.
13. Peredaran bumi dan planet-planet lain dalam mengelilingi matahari.
14. Nada pertama.
15. Republik Indonesia.
16. Sehat dan segar.
18. Kakek.
20. Peristiwa ajaib yang menakjubkan.
21. Pekerjaan untuk mencapai sesuatu.
23. Organisme yang hidup.
26. Di sana.
27. Suci; murni; bersih.
29. Bawah; dekat.
32. Pisau penyadap.
33. Abjad.
36. Timbun.
37. Hutan lebat.
38. Dengki.
40. Banyak makan tempat.
44. Diulang: percuma.
47. Sumbu.

Untuk memainkannya secara online, silakan kunjungi situs teka-tekisilang.com. Ada juga tombol untuk membuka jawabannya.

Reply With Quote
  #2  
Old 21st January 2013
hktoyshop's Avatar
hktoyshop hktoyshop is offline
Enthusiast
 
Join Date: Jan 2010
Location: www.hk-toys.com
Posts: 8,593
Rep Power: 33
hktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessedhktoyshop is blessed
Default

wah..ngisinya gimana tu mas bro..lebih bagus lagi kalo bisa ngisi online dan bisa ngisi kotak2nya langsung..
Reply With Quote
  #3  
Old 22nd January 2013
mif3 mif3 is offline
Newbie
 
Join Date: Jan 2013
Posts: 3
Rep Power: 0
mif3 mempunyai hidup yang Normal
Default

Quote:
Originally Posted by hktoyshop View Post
wah..ngisinya gimana tu mas bro..lebih bagus lagi kalo bisa ngisi online dan bisa ngisi kotak2nya langsung..
Itu kan ada website-nya, klik aja biar bisa main TTS online.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:07 PM.


no new posts