Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Internasional

Internasional Baca berita dari seluruh mancanegara untuk mengetahui apa yg sedang terjadi di dunia.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 23rd January 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Media Asing Soroti Penangkapan Wakil Ketua KPK






Polisi Tangkap BW!


Jakarta - Media asing turut memberitakan penangkapan Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto oleh kepolisian RI. Kantor berita ternama Reuters menulis penangkapan ini meningkatkan ketegangan antara dua badan penegak hukum: KPK dan Polri, yang telah sejak lama bersitegang.

Penahanan Bambang terjadi sepekan lebih setelah KPK menetapkan Komjen Budi Gunawan sebagai tersangka penyuapan. Sebuah langkah yang memaksa Presiden Joko Widodo menunda pengangkatan Budi Gunawan sebagai Kapolri yang baru.

Dituliskan Reuters, aksi saling balas ini menghidupkan kembali perseteruan antara kepolisian dan KPK. "The apparent tit-for-tat actions reignite a rivalry between the graft-tainted police and the KPK, an independent agency that has gained popularity for being a thorn in the side of Indonesia's establishment," demikian ditulis Reuters, Jumat (23/1/2015).

Reuters pun menulis, penyelesaian situasi ini akan menjadi bukti tes awal bagi Presiden Jokowi, yang terpilih pada tahun 2014 lalu dengan menjanjikan pemerintahan yang bersih.

Kantor berita Associated Press mengangkat berita ini dengan judul "Indonesian police arrest deputy of anti-graft body".

Media ini juga menyinggung tentang penetapan status tersangka Budi Gunawan oleh KPK yang terjadi sebelum penangkapan Bambang. Disebutkan bahwa kasus Budi Gunawan dipandang sebagai ujian bagi komitmen Jokowi untuk reformasi setelah terpilih pada Juli 2014 lalu, yang sebagian besar dikarenakan imej bersihnya.

Sementara media Bloomberg mengangkat isu ini dengan tajuk "Indonesia’s Police Arrest Anti-Graft Official, Sparking Protests". Dalam artikelnya hari ini, media ini pun kembali menyinggung penetapan status tersangka Budi Gunawan.

"Indonesia’s police arrested a board member of the country’s Corruption Eradication Commission, 10 days after the anti-graft agency named President Joko Widodo’s choice for policy chief as a suspect," demikian dituliskan Bloomberg.

Reply With Quote
  #2  
Old 23rd January 2015
gowesduludro gowesduludro is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Oct 2014
Posts: 338
Rep Power: 11
gowesduludro mempunyai hidup yang Normal
Default

Mereka juga ingin mengetahui masalah internal bangsa kita,,, hal ini sudah lumrah, toh kebebasan media sudah tidak bisa di kekang
Spoiler for http://goo.gl/atfcfL:
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:45 PM.


no new posts