Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 21st April 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Rekor, Paus Abu-abu Menempuh Jarak 22.500 Kilometer Tanpa Makan

Craig Hayslip/Oregon State University Varvara, paus abu-abu yang telah memecahkan rekor terjauh dalam bermigrasi dengan jarak tempuh mencapai 22.500 kilometer.

Varvara, seekor paus abu-abu, telah bermigrasi sejauh 22.500 kilometer dari Rusia menuju Meksiko dan sebaliknya. Hebatnya lagi, selama bermigrasi, mamalia ini tanpa makan.

Paus ini memiliki suhu tubuh serupa manusia. Meski demikian, Varvara tidak memiliki kemampuan navigasi yang baik. Akibatnya, Varvara harus bermigrasi dengan jarak yang luar biasa jauh, bahkan telah mengalahkan rekor sebelumnya.

Sebelum Varvara memecahkan rekor, jarak migrasi terpanjang dipegang oleh paus bungkuk, yakni 18.839 kilometer, pada tahun 2011 silam.

Lantas, bagaimana akhirnya Varvara menemukan "jalan pulang" meski bukan makhluk dengan kemampuan navigasi yang baik? Menurut para ahli, mereka memprediksi bahwa Varvara mengatur jalur dan mendeteksi pantai.

Sejumlah paus mempelajari rute migrasi dari sang induk yang membawa mereka pada perjalanan pertama.

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 12:22 AM.


no new posts