Jakarta - BMW Indonesia memastikan Sport Activity Coupe The All New BMW X6 XDrive 35i akan segera meluncur di Indonesia dalam waktu dekat.
"Baru akan hadir Juni mendatang. Minggu depan akan ada info selengkapnya," ujar Head of Corporate Communications BMW Group Indonesia, Jodie Otania saat ditemui di Jakarta, Rabu (20/5).
Jodie mengungkapkan, BMW X6 teranyar ini akan hadir dengan mesin bensin BMW Twin Power Turbo berkapasitas 3.000 cc.
Namun, Jodie menegaskan hanya akan membawa X6 dengan mesin bensin saja ke Indonesia.
"Tidak seperti X5, kami tidak akan memasukkan All-New X6 bermesin diesel ke Indonesia, karena memang
positioning-nya berbeda dan segmennya lebih
niche dibandingkan dengan X5" lanjut Jodie.
Belum ada harga resmi yang dikeluarkan oleh BMW Indonesia untuk The All New X6 XDrive 35i. Namun menurut Jodie, X6 teranyar ini akan hadir lebih mahal dibandingkan dengan All-New X5 XDrive 35i xLine.
Sebagai informasi, All-New X5 XDrive 35i xLine dipasarkan di Indonesia dengan harga RP 1.269.000.000
off the road.