Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Food Beverage

Food Beverage Tempat mencari resep,tips dan diskusi makanan enak di berbagai tempat

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 21st July 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Mencicip candil legendaris Bu Trimo, puluhan tahun kualitas tetap sama



Dengan harga di bawah Rp 5.000, kamu sudah bisa dapat satu porsi yang mengenyangkan.

Bubur Candil memang jadi kuliner yang paling cocok dilumat saat pagi hari. Selain tekstur makanannya yang empuk, bubur candil ini juga kaya akan energi yang bisa dijadikan bahan bakar untuk kegiatan sehari-hari.

Jajanan yang sehat dan enak memang tak harus mahal. Bubur candil Bu Trimo ini misalnya. Dengan harga di bawah Rp 5.000, kamu sudah bisa dapat satu porsi yang mengenyangkan.

Selain murah, Bubur candil Bu Trimo ini dikenal banyak kalangan, khususnya bagi warga sekitar Kutaringin Banjarnegara. Gerobak birunya yang didorong setiap pagi juga menambah suasana kesederhanaan kuliner pagi hari.

Salah seorang pelanggan setianya, Anang Saifullah, mengaku bahwa bubur candil Bu Trimo ini sudah ada puluhan tahun lalu. Uniknya selain harganya tidak pernah mahal, citarasanya tidak berubah.

"Sekarang saya sudah punya dua anak, sedangkan bubur candil Bu Trimo ini sudah ada sejak saya kelas TK," kata Anang saat berbincang dengan brilio.net, Senin (21/7).

Ya begitulah kebahagiaan sederhana orang-orang di pedesaan. Selain menjaga harga dan rasa, mereka juga menjaga kesetiaan pelanggannya, dengan tetap istiqomah berjualan.

Begitulah hal simpel yang terkadang membuat orang rindu dengan kampung halaman. Jangan lupa cintai kuliner asli Indonesia ya guys!

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:05 PM.


no new posts