|
Post Reply |
Tweet | Thread Tools |
#1
|
||||
|
||||
![]() ![]() Jumlah pengguna kendaraan beroda empat hampir setiap tahun mengalami peningkatan, faktanya bisa terlihat dijalan-jalan ibu kota. Pada jam pergi-pulang kerja aktifitas lalulintas semakin padat. Hal ini tentu berpengaruh pada konsumsi bahan bakar yang kian boros, belum lagi dampak polusi udara yang ditimbulkan dari sisa gas hasil pembakaran melalui knalpot kendaraan.
Quote:
Untuk menguranginya ada beberapa cara dapat di tempuh, salah satunya dengan membeli mobil bekas atau baru bermesin kecil misal 1.500 cc ke bawah tinggal disesuaikan dengan kebutuhan penghematan tadi. Oh ya, faktor konsumsi bbm, perawatan, resale value, jaringan bengkel serta ketersediaan suku cadang dan aksesori menjadi point penting dalam proses pemilihannya.
Quote:
![]() CITY CAR SUZUKI NEW KARIMUN ESTILO Penampilannya disempurnakan dengan mengganti model spion luar yang kian ‘tebal’, grill depan, kisi-kisi lubang udara pada bemper depan yang menjdi 3 baris sementara model lama hanya 2 baris, lampu utama model reflector yang kian stylish. Gubahan paling signifikan terjadi pada ruang dapur pacu. Pasalnya, kini New Karimun Estilo memiliki mesin lebih kecil daripada sebelumnya (F10D, 1.061 cc, 4 silinder) yaitu (K10B, 998 cc, 3 silinder segaris, DOHC, 12 katup) meski demikian performa mesin lebih meningkat dibanding sebelumnya. Dari 64 ps menjadi 68 ps sementara torsinya naik 90 Nm dari sebelumnya 84 Nm. Spesifikasi Mesin : K10B, 998 cc, 3 silinder segaris, DOHC, 12 katup Rasio kompresi : 10.0 : 1 Tenaga maks : 68 Ps / 6.200 rpm Torsi maks : 90 Nm / 3.500 rpm Harga On The Road : Rp 129.500.000,- (per April 2010)
Quote:
![]() PROTON SAVVY Keterangan : Mesin D4F, 4 silinder, 16 katup, (1.149 cc) Daya maks 74/5.500 ps/rpm Jenis bahan bakar premium Sistem bahan bakar Multi Point Injection (MPI) Harga: Rp 95 juta (MT) & Rp 107 juta (AMT)
Quote:
![]() CHERY QQ Keterangan : Mesin SQR472, 1.083 cc, DOHC, 4 silinder segaris, 16 katup Rasio kompresi : 9.5 : 1 Tenaga maks : 68/6.000 Ps / rpm Torsi maks : 90/3.800 Nm / rpm Harga: Rp. 92,9 juta (S M/T), Rp. 97,9 juta (G M/T), & Rp. 100,9 juta (G M/T Sporty)
Quote:
![]() MINI SEDAN TOYOTA NEW VIOS Keterangan : Mesin 1NZ-FE, 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, ECTS-I, VVTi (1.497 cc) Daya maks 109/6.000 ps/rpm Torsi maks 145/4.200 nm/rpm Jenis bahan bakar premium tanpa timbale (pertamax) Sistem bahan bakar Electronic Fuel Injection (EFI) Harga : 1. E M/T Rp 206.4 juta 2. G M/T Rp 219.4 juta 3. G A/T Rp 232.2 juta 4. TRD A/T Rp 254.4 juta
Quote:
![]() ALL NEW HONDA CITY Keseluruhan body tampil futuristik yang mampu menjadi daya pikat tersendiri. Sedangkan, minilik ruang kabin aura elegan terpancar di dalam sedan kompak low-end ini, balutan warna hitam dan beberapa tambahan lis krom di panel instrumen tampak sporty. Busa pada kursinya cukup tebal sehingga nyaman bagi penumpang. Indikator speedometer terbagi menjadi 3 bagian yang mudah dibaca. Kenyamanan lain ditunjang dengan peranti head unit pemutar keping cd yang terintegrasi di center dashboard. Keterangan : Mesin : 1.497 cc, 4 silinder segaris, 16 katup SOHC, i-VTEC (Variable Valve Timing & Lift Electronic Control) + DBW + Torque Bost Resonator Rasio kompresi : 10.4 : 1 Tenaga maks : 120/6.800 Ps/rpm Torsi maks : 145/4.800 Nm/rpm Harga 1. S M/T Rp 259.500 Juta 2. E M/T Rp 268.500 Juta 3. S A/T Rp 274.500 Juta 4. E A/T Rp 283.500 Juta
Quote:
![]() MPV NISSAN GRAND LIVINA Keterangan : Mesin HR15DE, 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, CVTC (1.498 cc) Daya maks 109/6.000 ps/rpm Torsi maks 15.1/4.400 nm/rpm Jenis bahan bakar premium Sistem bahan bakar Electronic Concentrate Engine Control System (ECCS) Harga: 1.1.5 SV M/T Rp 164.500 juta 2.1.5 XV M/T Rp 179.500 Juta 3.1.5 XV A/T Rp 187.500 Juta 4.1.5 Ultimate A/T Rp 199 juta
Quote:
![]() TOYOTA Avanza VVTi Keterangan : Mesin 3SZ-VE, 4 silinder segaris, 16 katup, DOHC, VVTi, (1.495 cc) Daya maks 109/6.000 ps/rpm Torsi maks 14.4/4.400 Nm/rpm Jenis bahan bakar premium Sistem bahan bakar injeksi elektronik (EFI) Harga : 1. 1.5 S M/T Rp 161 Juta 2. 1.5 S A/T Rp 171 juta Code:
source Last edited by putra1st; 22nd April 2011 at 10:39 PM. |
#4
|
|||
|
|||
![]()
hihi jazz ga msk katagori y?
![]() |
Sponsored Links | |
Space available |
Post Reply |
|