Login to Website

Login dengan Facebook

 

Post Reply
Thread Tools
  #1  
Old 28th January 2016
Gusnan's Avatar
Gusnan
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Di China, Mobil Ini Digandrungi Wanita

TUTUP


F



Sepertiga pemilik Audi di China adalah wanita.



Mobil Audi S5 (Seriouswheels)










Tidak mudah bagi produsen mobil mewah, agar produk mereka bisa disukai oleh wanita. Rata-rata, mobil mewah yang ada saat ini didesain agar tampil maskulin, bahkan cenderung sporty.
Sementara, banyak pengemudi wanita yang memilih mobil berdasarkan kepraktisan dan model yang elegan.
Dilansir dari Autoevolution, Rabu, 25 November 2015, ternyata banyak pengemudi wanita di China yang memilih menggunakan mobil buatan Audi. Bahkan, sepertiga dari seluruh Audi yang terjual di Negeri Tirai Bambu tersebut, dimiliki oleh wanita.
Audi sebenarnya memiliki sejarah yang cukup panjang di China. Sekitar era 90-an, banyak pejabat pemerintah dan pengusaha sukses yang menggunakan mobil buatan pabrikan asal Jerman tersebut sebagai kendaraan sehari-hari.
Pamor Audi sebagai mobil mewah yang berkelas semakin meningkat, setelah mereka aktif di beberapa acara yang berkaitan dengan seni. Selain itu, Audi juga menjalin kerja sama dengan beberapa majalah wanita, seperti Elle dan Marie Claire.
Alasan lain mengapa wanita menyukai Audi adalah karena teknologi yang diusung dianggap memudahkan mereka saat sedang berkendara, seperti sistem parkir otomatis, dan juga banyaknya pilihan warna yang sesuai dengan masing-masing kepribadian.

Sponsored Links
Space available
Post Reply

« Previous Thread | Next Thread »



Switch to Mobile Mode

no new posts