Login to Website

Login dengan Facebook

 

Post Reply
Thread Tools
  #1  
Old 14th April 2016
Gusnan's Avatar
Gusnan
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Liga Champions: Empat Tim Semifinalis Lolos dengan Agregat Sama






Getty Images/Friedemann Vogel
Madrid - Liga Champions musim ini telah merampungkan babak perempatfinal. Uniknya, empat tim yang maju ke semifinal lolos dengan skor agregat sama persis, yaitu 3-2.

Real Madrid sukses menyingkirkan Wolfsburg di perempatfinal. Setelah kalah 0-2 di kandang lawan, Los Merengues membalikkan keadaan dengan menang 3-0 di Santiago Bernabeu. Cristiano Ronaldo jadi pahlawan Madrid lewat hat-trick-nya.

Manchester City untuk pertama kalinya berhasil menembus babak semifinal. The Citizens lolos setelah menyisihkan Paris Saint-Germain. Mereka menahan imbang PSG 2-2 di Paris, kemudian menang 1-0 di Etihad Stadium.

Bayern Munich untuk kelima kalinya secara berturut-turut selalu mencapai babak semifinal. Die Roten sukses melewati adangan klub Portugal, Benfica. Mereka menang 1-0 di Allianz Arena, lalu bermain imbang 2-2 di Lisbon.

Atletico Madrid melangkah ke semifinal setelah menghentikan juara bertahan Barcelona. Los Colchoneros kalah 1-2 di Camp Nou, tapi gantian mengalahkan Barca dengan skor 2-0 di Vicente Calderon.

Madrid, City, Bayern, dan Atletico kini tinggal menunggu hasil drawing babak semifinal, yang akan dilakukan di Nyon, Swiss, pada Jumat (15/4/2016) besok. Siapa bertemu siapa?

Sponsored Links
Space available
Post Reply

« Previous Thread | Next Thread »



Switch to Mobile Mode

no new posts