Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 27th May 2012
jokowikotak's Avatar
jokowikotak jokowikotak is offline
Ceriwis Addicted
 
Join Date: May 2012
Posts: 4,219
Rep Power: 19
jokowikotak mempunyai hidup yang Normal
Default Bangunan ini direncanakan baru akan selesai tahun 3183! (NO HOAX)

Mudah2an bukan re-post ya gan...ane nemu hal menarik neh pas browsing di internet..



MRT di Jakarta akan dioperasikan tahun 2016...

Jembatan Selat Sunda akan beroperasi tahun 2025...



Kalo agan2 mikir "wah masih lama", cekidot yang ini gan..



Sebuah yayasan di kota Wemding Jerman, saat ini sedang mengerjakan konstruksi bangunan yang dinamakan Piramida Waktu (Zeitpyramide). Batu pertama pembangunannya diletakkan tahun 1993, bersamaan dengan ultah ke-1200 kota tersebut. Rencananya, bangun tersebut akan diselesaikan dan dibuka pada tahun...3183!



Emang segede apa itu bangunan sampe segitu luaaaamanya dibangun?



Sesuai namanya, piramida, bangunan tersebut akan berbentuk piramida yang lapisan bawahnya terdiri dari 64 blok (8x8), atasnya terdiri dari 36 blok (6x6), kemudian 16 blok (4x4) dan paling atas 4 blok (2x2). Jadi jumlah keseluruhan blok nantinya 120, dengan ketinggian 9,2 meter dan lebar paling bawahnya 13,8 meter. Setiap blok akan diletakkan dengan rentang 10 tahun, jadi saat ini baru ada 2 blok, dan blok ke-3 baru akan diletakkan nanti tahun 2013.



Bangunan tersebut dirancang oleh seorang arsitek bernama Manfred Weber. Kenapa harus 1200 tahun dibangun? Konon katanya, "Untuk memberikan kesan kepada masyarakat bagaimana rasanya sensasi 1200 tahun itu".



Saat ini blok yang menjadi bahan bangunan itu dibuat dari beton, namun menurut pembuatnya, bisa saja bahan pembuatnya dirubah tergantung kepada generasi masa depan dan ketersediaan bahan.



Ni sketsa bangunan itu ketika jadi kelak..








[/quote][quote]





Yang jadi pertanyaan adalah:

1. Apa iya generasi masa depan mau meneruskan pembangunan piramida itu?

2. 1200 tahun kedepan, bangunan atau gedung akan jadi kayak apa ya? Sebesar dan setinggi apa? Apakah piramida itu nantinya akan jadi seperti semut di tengah-tengah gajah? Dan yang jelas piramida ini mungkin akan jadi bangunan paling kuno

3. Yang paling penting....apakah dunia masih ada tahun 3183?







Megaproyek yang aneh....

(Ane sebut ini megaproyek bukan karena butuh dana besar atau besar bangunannya, tapi karena lama pengerjaannya )



Monggo silakan dikomen....hehe...




[/spoiler][spoiler=open this] for Sumber:




http://en.wikipedia.org/wiki/Time_pyramid

http://www.zeitpyramide.de

http://www.portal-vg-wemding.de/wemd...ue=0&sideid=11









Thanks buat kesediaannya membaca, agan2...




Reply With Quote
  #2  
Old 19th November 2017
idcardprint's Avatar
idcardprint idcardprint is offline
Newbie
 
Join Date: Nov 2017
Location: Sentra Hardware
Posts: 13
Rep Power: 0
idcardprint mempunyai hidup yang Normal
Default

Rencananya, bangun tersebut akan diselesaikan dan dibuka pada tahun...3183! >> Selesai taon segitu karena emang direncanakan atau karena memang butuh waktu selama itu?

Kayaknya aneh juga ya di tengah perkembangan jaman sekarang dimana ilmu konstruksi, arsitektur, dan rancang bangun sudah sedemikian maju tapi masih butuh waktu selama itu untuk menyelesaikan sebuah bangunan. Di setiap kota besar (kayak Jakarta) penyedia jasa arsitektur juga udah banyak, kalau yang satu gagal bisa pakai jasa arsitek lainnya

Alat-alat pertukangan juga sudah canggih-canggih sekarang, tidak perlu pakai perkakas manual lagi seperti jaman batu. Yang jual alat bangunan online juga udah banyak di internet, tinggal Googling dan klik add to cart wkwk

Mungkin sebenarnya bisa selesai cepat, tapi emang sengaja dibuat lama dengan maksud tertentu. Mungkin loh ya...
Reply With Quote
  #3  
Old 21st January 2018
uno411 uno411 is offline
Newborn
 
Join Date: Jan 2018
Posts: 2
Rep Power: 0
uno411 mempunyai hidup yang Normal
Default

Terkait Proyek pembangunan MRT dan jembatan Selat sunda memang masuk akal jika direncanakan untuk beroperasi pada tahun yang direncanakan. Akan tetapi jika tekendala masalah birokrasi yang rumit, saya rasa akan sulit.

Soalnya itu yang saya rasakan ketika bekerja di sebuah perusahaan Jasa Kontraktor Rumah di Surabaya ketika menangani proyek pemerintah.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 04:54 AM.


no new posts