FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Health Mencegah lebih baik dari mengobati. Cari tahu dan tanya jawab tentang kesehatan, medis, dan info dokter disini |
![]() |
|
Thread Tools |
#1
|
|||
|
|||
![]()
Apakah Anda pernah mengalami gejala fisik seperti mata dan kulit terlihat kuning? Atau mungkin mengeluarkan kotoran yang berwarna pucat dengan urin yang berwarna keruh? Hati-hati, bisa jadi itu merupakan gejala liver!
Gejala liver, atau yang dikenal dengan istilah hepatitis, adalah peradangan dan infeksi yang menyerang organ hati. Infeksi hepatitis yang disebabkan oleh virus dan merupakan pemicu paling banyak dari gejala liver. Terdapat lima macam virus yang menjadi agen infeksi ini, yaitu virus A, B, C, D dan E. Tidak hanya virus, peradangan pada hati juga bisa dipicu oleh penyakit autoimun, yakni kondisi di mana sistem kekebalan tubuh menyerang organ hati sendiri. Selain itu, ada pula kasus gejala liver yang dipicu oleh konsumsi alkohol dan paparan zat-zat beracun. Bagaimana Manusia Bisa Terinfeksi Virus Hepatitis? Manusia dapat terinfeksi virus hepatitis B dan C dengan kemungkinan mengaami rute penularan, seperti hubungan seksual yang tidak aman dengan penderita, menerima transfusi darah yang telah tercemar virus, serta penggunaan jarum suntik yang sama dengan penderita hepatitis. Penularan virus hepatitis ini juga dapat terjadi saat persalinan, yakni penularan dari ibu yang menderita hepatitis B kepada bayinya. Sedangkan virus A dan E bisa menular melalui makanan dan minuman yang terinfeksi oleh virus-virus ini. Gejala Liver Akut dan Kronis: Tanda-tanda Awal Gejala liver akut dapat dipicu oleh semua virus di atas. Biasanya orang yang menderita gejala ini akan menunjukkan tanda-tanda awal yang jelas. Tanda-tanda awalnya bisa berlangsung dengan cepat dan umumnya meliputi: • Air seni yang berwarna gelap dan keruh. • Kotoran yang berwarna pucat. • Gejala yang mirip dengan flu. • Sakit perut. • Kulit dan mata berwarna kuning. • Kelelahan. • Selera makan yang hilang. • Turunnya berat badan. Lain halnya dengan gejala penyakit liver kronis. Penyakit jenis ini memiliki tanda-tanda awal yang tidak jelas hingga terjadi kerusakan pada hati. Walau begitu, Anda mungkin harus segera ke dokter jika mengalami tanda-tanda dari gejala liver kronis berikut: • Kelelahan yang berkepanjangan. • Mual-mual. • Nafsu makan yang menurun. • Muncul rasa pegal. |
![]() |
|
|