Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Health > Tips kesehatan

Tips kesehatan Membantu sesama dengan berbagi tips-tips kesehatan. Bisa kamu baca dan kamu share disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 7th July 2011
librilz's Avatar
librilzVIP librilz is offline
Ceriwis VIP
 
Join Date: Mar 2011
Posts: 15,788
Rep Power: 92
librilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophetlibrilz is Ceriwis Prophet
Default 5 Kebiasaan Untuk Kurangi Rasa Sakit



Quote:
Jika rasa sakit merupakan bagian dari kehidupan Anda sehari-hari, Anda tidak sendirian dan tidak usah takut. Jutaan manusia menderita sakit sendi, migrain, fibromyalgia (sakit pada otot dan jaringannya), nyeri punggung dan kondisi kronik lainnya, yang dirasakan hampir sepanjang hari. Beberapa diantaranya telah mengetahui bagaimana cara menghadapinya supaya dapat hidup dengan wajar dan berkembang. Berikut ini adalah lima cara mengurangi rasa sakit tersebut sehingga membuat hari Anda lebih baik.

1. Tidur
Hari yang baik dimulai dengan istirahat yang cukup. Tidur menyebabkan tubuh memperbaiki diri sendiri. Normalnya 8 hingga 9 jam dengan tanpa gangguan saat tidur sehingga terasa segar saat bangun dan siap menghadapi hari. The National Sleep Foundation menginformasikan,"Jika tidur terganggu, maka tubuh tak punya cukup waktu untuk memperbaiki otot, konsolidasi memori dan melepaskan hormon pertumbuhan dan nafsu makan." Tapi seringnya rasa sakit membuat tidur menjadi sulit. Terapkan teknik cara tidur sehat seperti:
Hindari kafein dan alkohol
Buat jam tidur dan waktu bangun yang tetap
Buat kamar tidur Anda senyaman mungkin
Matikan dan hentikan segala hal yang berhubungan dengan aktifitas, seperti televisi, buku, olahraga, dan lainnya beberapa jam sebelum tidur
Jika masih sulit tidur, tanyakan dokter mengenai cara lain untuk mencapai tidur yang baik.

2.Olahraga
Rutinitas dalam olahraga, seperti aerobik, latihan beban, keseimbangan dan keluesan merupakan kunci untuk menjaga otot, tulang, saraf dan jantung tetap dalam kondisi baik, serta menjaga sendi tetap terlumasi. Buat jadwalnya dan jadikan olahraga sebagai prioritas utama.

3.Meditasi
Penelitian menunjukkan meditasi memiliki efek yang kuat bagi pikiran untuk mengurangi sakit. Melatih meditasi dengan cara mengatur pernapasan telah terbukti efektif dapat melatih otak supaya lebih konsentrasi dan mengurangi dampak buruk masa tua. Cara ini juga efektif untuk menghilangkan depresi yang bisa menambah rasa sakit.

Meditasi itu mudah dan baik bagi siapa saja, tanpa mempedulikan status kesehatan, umur dan agama. Banyak buku dan situs yang mengajarkan meditasi sederhana untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan.

4.Nutrisi
Jadikan setiap makanan Anda penuh dengan nutrisi atau zat yang dapat membantu tubuh untuk menyembuhkan dan berkembang. Seperti:
Tingkatkan konsumsi buah-buahan dan sayuran
Hilangkan menu makanan cepat saji
Sediakan segala hal yang berasal dari biji-bijian, kacang-kacangan, protein tanpa lemak dan produk susu rendah lemak
Fokus pada makanan yang baik buat Anda
Tingkatkan ilmu cara menyajikan dan membuat makanan agar lebih menarik dan bervariasi.

5.Lakukan Sesuatu Yang Baru
Pengalihan perhatian merupakan teknik yang baik untuk mengurangi rasa sakit. Orang yang fokus terhadap sakitnya akan merasa lebih merasa sakit daripada orang yang sibuk dan fokus pada hal lain.
Mulailah hobi yang baru. Pelajari hal baru seperti, menjahit, menenun, melukis, bahasa baru dan lainnya. Tantangan ini membuat pikiran Anda menjauhi rasa sakit.
Ulurkan tangan kepada yang lain. Ini adalah cara yang terbaik untuk membuat perasaan Anda tetap semangat. Bergabunglah dengan lembaga sosial atau yayasan amal favorit Anda dalam setiap kegiatannya. Hal ini akan membuat Anda sibuk, menjaga silaturrahmi dengan komunitas dan kesempatan bagi Anda untuk memberikan yang terbaik kepada orang lain.
Sakit pasti ada obatnya. Keajaiban akan datang jika niat dan caranya benar. Ayo semangat lagi!

Source


Reply With Quote
  #2  
Old 10th December 2018
indah75's Avatar
indah75 indah75 is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2016
Location: Klaten
Posts: 5,189
Rep Power: 16
indah75 mempunyai hidup yang Normal
Default

meditasi bisa menjadi pilihan yang baik bagi kita untuk kesehatan jiwa kita. Setidaknya ini akan memberi efek yang positif bagi kesehatan tubuh kita.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:23 PM.


no new posts