Milan - Kemenangan Inter Milan atas Fiorentina tak bikin Jose Mourinho puas-puas amat. Allenatore Inter itu malah menyoroti penampilan timnya yang kurang oke sekaligus mengingatkan masih ada satu leg sisa.
Bertindak sebagai tuan rumah dalam
leg pertama semifinal Coppa Italia, Kamis (4/2/2010) dinihari WIB, Inter hanya menang 1-0 dari Fiorentina. Gol tunggal itu dicetak Diego Milito di paruh pertama.
"Hanya setelah pertemuan kedua kami akan tahu apakah hasil malam ini cukup bagus. Sementara itu saya bisa bilang bahwa tak kebobolan adalah sebuah hal bagus," ucap Mourinho kepada
Rai yang dikutip situs Inter.
Dengan menang dan tidak kebobolan di kandang sendiri, Inter memang sedikit di atas angin.
Nerazurri hanya tinggal meredam Fiorentina 0-0 saja pada
leg kedua meski Mourinho juga menegaskan hal ini takkan mudah.
"Bermain di Florence tidak pernah gampang dan mereka akan melakukan yang terbaik, tapi setidaknya kami punya sedikit keunggulan," analisa dia.
Untuk bisa terus mengamankan hasil tersebut sekaligus maju ke final, Mourinho juga menginginkan timnya tampil lebih baik lagi. Ini didasarkan penilaiannya bahwa Milito cs sudah kedodoran di paruh kedua.
"Saya lebih suka dengan hasil dalam pertandingan malam ini ketimbang melihat penampilan tim saya sendiri. Saya mengharapkan lebih dari para pemain saya, terutama di paruh kedua saat Fiorentina bermain lebih bagus dan saya terpaksa membuat pergantian pemain dan menambah pemain di lini tengah," tandas Mourinho.
sumber : detik