FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Sepak Bola Tempat berkumpulnya para Bola mania di seluruh tanah air. Fans ataupun pecinta bola bisa berbagi info disini. |
![]() |
|
Thread Tools |
#1
|
|||
|
|||
![]()
Striker Napoli, Edison Cavani, bermain impresif dengan mencetak dua gol sundulan yang membawa timnya unggul 2-0 atas Juventus pada babak pertama lanjutan pertandingan Liga Serie-A, Minggu atau Senin (10/1/2011) dinihari WIB.
Sebenarnya, permainan kedua tim cukup seimbang. Namun, Napoli yang bermain sebagai tuan rumah lebih jitu dalam menyelesaikan peluang mereka. Gol pertama "Partenopei" lahir di menit ke-20. Dari sisi kanan Christian Maggio menerobos pertahanan Juve dan melepas crossing akurat ke depan mulut gawang. Di sana sudah ada Cavani yang menunggu dan langsung menanduk bola ke pojok kanan atas gawang Juve, 1-0 untuk Napoli. Selang enam menit kemudian malapetaka kembali menimpa Juve. Dan lagi-lagi aktor utamanya adalah Cavani. Mendapat celah terbuka di sayap kiri, Andrea Dossena mengirim umpan tarik ke kotak penalti. Tanpa pengawalan berarti Cavani kembali menaklukkan Marco Storari dengan kepalanya, 2-0 untuk tuan rumah. Juve coba bereaksi. Namun, apa daya, hingga babak pertama berakhir "I Bianconeri" gagal mendapatkan gol. Susunan pemain Napoli: Morgan De Sanctis; Paolo Cannavaro, Hugo Armando Campagnaro, Gianluca Grava, Michele Pazienza, Walter Gargano, Andrea Dossena, Christian Maggio, Edinson Cavani, Ezequiel Lavezzi, Marek Hamsik Juventus: Marco Storari, Giorgio Chiellini, Leonardo Bonucci, Armand Traore, Zdenek Grygera, Claudio Marchisio, Alberto Aquilani, Simone Pepe, Milos Krasic, Carvalho De Oliveira Amauri, Luca Ton |
#2
|
||||
|
||||
![]()
kenapa cuma babak pertama.
![]() disini Cavani nyetak 3 gol lewat kepalanya..lawan juventus lagi..bener2 butuh buffon nih juve Posted via Mobile Device |
![]() |
|
|