FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Mobil Wadah berkumpulnya pecinta, hobby, pemilik Mobil. |
![]() |
|
Thread Tools |
#1
|
||||
|
||||
![]() Dengan bermodal aura tampangnya yang agresif, duo varian BMW M6 2012 (Convertible dan Coupe) akhirnya diperkenalkan oleh pihak BMW. Kedua varian Bimmer terbaru itu memiliki kesamaan eksterior, seperti bumper depan-belakang berdesain baru, fender depan berventilasi, lampu utama LED, diffuser buritan, side skirt, dua pasang tailpipe, pelek aluminium 19 inci, dan rem performa tinggi dengan piringan cakram berbahan carbon-ceramic sebagai pilihan lain. Sementara interiornya, keduanya akan sama-sama dihiasi fitur-fitur seperti jok sport berlapis kulit Merino, tuas perseneling model paddle shifter, dengan setir kemudi berdesain unik, perbaikan tampilan panel instrumen, trim karbon, side sill bercahaya, GPS navigation, dan Bang & Olufsen audio system. Kemudian untuk sumber tenaga, kedua varian BMW M6 2012 ini dibekali mesin V8 twin-turbo kapasitas 4.4 L yang mampu menghasilkan tenaga dan torsi maksimum 552 hp dan 680 Nm, serta transmisi seven-speed M Double Clutch Transmission yang telah dilengkapi teknologi drivelogic dan launch control. Jadi, kecepatan maksimum setinggi 250 km/jam pun dapat dicapai. Jika ada persamaan pasti ada juga perbedaan. Nah...perbedaan yang jelas terlihat yaitu pada atapnya, varian coupe akan didukung atap berbahan Carbon Fiber-Reinforced Plastic (CFRP), sementara varian Convertible-nya mengadopsi atap soft-top berdesain double-buttress/flying buttress, dengan proses buka-tutup yang dapat dilakukan pada kecepatan 40 km/jam dalam waktu hanya 19 detik saja. Rencananya, varian Convertible akan mengaspal di Amerika Serikat mulai Juni 2012 mendatang. Sedangkan varian Coupe-nya akan baru diluncurkan setelahnya atau mulai musim panas 2012 yang akan datang. [/spoiler] Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
Spoiler for open this:
![]() Terkait:
|
![]() |
|
|