Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Nasional

Nasional Berita dalam negeri, informasi terupdate bisa kamu temukan disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 8th April 2011
Reporter's Avatar
Reporter Reporter is offline
Ceriwiser
 
Join Date: May 2010
Posts: 972
Rep Power: 17
Reporter memiliki kawan yg banyakReporter memiliki kawan yg banyakReporter memiliki kawan yg banyak
Default Pemegang NPWP Capai 19 Juta



Jakarta
- Pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) orang pribadi per 28 Februari 2011 telah mencapai 17.112.405. Secara total pemegang NPWP termasuk badan usaha hampir mendekati 20 juta yakni tepatnya 19.410.178.

Demikian disampaikan oleh Kepala Subdit Kepatuhan Wajib Pajak dan Pemantauan Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak), Liberti Pandiangan dalam konferensi persnya di Gedung Pajak, Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (8/4/2011).

"Wajib orang pribadi mencapai 17.112.405 kemudian untuk wajib pajak bendahara mencapai 475.336, badan 1.822.407. Maka dengan demikian total wajib pajak hingga 28 Februari 2011 mencapai 19.410.178," ujar Liberti.

Liberti menjelaskan, meski jumlah wajib pajak orang pribadi mencapai 17 juta, namun laporan penerimaan SPT hanya mencapai 7,9 juta. Hal itu dikarenakan banyak wajib pajak yang mempunyai NPWP tapi bukan berarti wajib lapor SPT.

"Pertama, kan yang menjadi wajib pajak itu dengan penghasilan diatas PTKP. Yakni per 1 Januari 2009, ditentukan per tahuin sebesar Rp 15,8 juta atau sekitar Rp 1,5 juta perbulan. Tidak semua pemegang NPWP besarannya segitu," tuturnya.

Dijelaskan Liberti, wajib pajak yang melaporkan SPT-nya bisa tergabung dalam sebuah perusahaan. "Misalnya saja untuk setiap wajib pajak sebut saja Bank Mandiri, kan ada kantor cabang di Nangro Aceh hingga Papua. Seperti demikian perusahaan Garuda atau Pertamina tapi mereka menyampaikan 1 SPT saja," ungkapnya.

Ia menambahkan, Ditjen Pajak masih menghitung lebih jauh berapa banyak wajib pajak yang harus menyetorkan SPT-nya hingga banyaknya yang belum menyetorkan. Selain itu, Ditjen Pajak masih menghitung kembali rasio tingkat kepatuhan masyarakat. "Nanti diumumkan pada bulan Juli 2011 biasanya," tuturnya.

Dari total 7,9 juta SPT yang masuk ke Ditjen Pajak per 31 Maret 2011 paling banyak dikirimkan masyarakat melalui drop box yang mencapai 60,96%. Sedangkan sisanya di tempat pelayanan terpadu sebesar 37,34%, Kantor Pos sebanyak 1,75 dan via online (filling) hanya 0,004%.

sumber: http://www.detikfinance.com/read/201...-juta?f9911013


Last edited by Reporter; 8th April 2011 at 01:19 PM.
Reply With Quote
  #2  
Old 9th April 2011
azhura azhura is offline
Newbie
 
Join Date: May 2010
Posts: 4
Rep Power: 0
azhura mempunyai hidup yang Normal
Default

:eeek:apa bayar pajak ??????
emang kalo kita gak kerja, negara mau ngasi makan kita???

kita yang kerja kok negara yang minta duit
kayak preman aja!!!!
Reply With Quote
  #3  
Old 9th April 2011
bereketex's Avatar
bereketex bereketex is offline
Ceriwis Pro
 
Join Date: Jan 2011
Location: PIC#058
Posts: 2,698
Rep Power: 26
bereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessedbereketex is blessed
Default

NPWP nyampe 19 Juta orang....tapi Indonesia kek gini2 aj dr dulu
ta* lah
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 07:00 AM.


no new posts