Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Pets > Dog Lover

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 12th January 2011
alcoholic's Avatar
alcoholic alcoholic is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Dec 2010
Location: TM#77
Posts: 1,503
Rep Power: 264
alcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophet
Default Tips Memilih Anakan Anjing American Pit Bull Terrier (APBT) Yang Baik


Memilih anak anjing memerlukan kesabaran, kejelasan tujuan dan bekal pengetahuan yang cukup agar tidak salah pilih. Membawa pulang anakan yang salah tentu akan menimbulkan banyak persoalan di rumah kita.

Khususnya pada jenis ras American Pit Bull Terrier (APBT), kita harus lebih ekstra hati-hati dalam memilih. APBT selama bertahun-tahun dikembangkan menjadi anjing yang sangat kuat dengan sifat pantang menyerah. Memilih anakan Pit Bull dengan temperamen yang salah, sama dengan menghadirkan monster di tengah keluarga kita. Anakan Pit Bull berusia 3-4 bulan terlihat masih lucu. Tapi ketika dia sudah mulai menginjak usia dua tahun, sifat-sifat negatif yang tadinya tidak terlalu mengganggu akan membawa kerusakan yang merepotkan.

FAKTOR PENTING MEMILIH ANAKAN

Lalu hal-hal apa yang penting untuk diperhatikan ketika kita memilih anakan Pit Bull?

Ada tiga hal yang paling penting dalam memilih Pitbull, pertama adalah temperamen, kedua juga temperamen, dan ketiga baru perhatikan proporsi anatomi.

Temperamen adalah sifat atau reaksi individual setiap APBT dalam merespon sesuatu atau ransangan yang dia dapat dari luar. Contohnya, setiap APBT berusia empat bulan akan memberikan reaksi yang berbeda ketika didekati orang yang asing baginya. Ada yang mendekat dan mengajak bermain, pergi menjauh, melakukan obervasi singkat kemudian pergi, atau bersembunyi dibalik pemilik atau ditempat yang aman.

Temperamen dibentuk oleh dua faktor penentu: faktor genetika yang diturunkan oleh induk dan pejantannya, dan faktor pendidikan yang membentuk perilaku semenjak dia kecil. Keduanya sangat penting untuk diperhatikan.
Untuk mengetahui sifat yang diturunkan oleh kedua orang tuanya, kita bisa menanyakannya kepada pihak pemilik atau pembiak. Pembiak atau breeder yang baik akan memberikan informasi secara jujur kepada calon keluarga anakan. Pitbull yang punya riwayat agresif terhadap manusia dilarang untuk dikawinkan karena kemungkinan akan menurunkan sifat yang sama.

Cara dan pendekatan yang baik, juga harus digunakan oleh pihak pembiak untuk menghasikan anakan dengan temperamen yang baik. Anakan yang selalu berada dalam kandang, akan mempunyai temperamen yang berbeda dengan anakan yang Sering diajak bermain dengan bebas di uar kandang. Perhatikan baik-baik cara pembiak dalam memperlakukan anakannya.

TEMPERAMEN PENTING PADA SEEKOR PIT BULL

Tidak Pemalu Dan Percaya Diri

Pit Bull dengan kepercayaan diri yang baik akan dengan mudah bersosialisasi dengan orang asing dan tidak merasa takut. Perhatikan posisi ekor ketika anakan berinteraksi dengan kita. Posisis ekor yang baik adalah yang selalu bergoyang dengan riangnya. Ujilah anakan dengan membawanya keluar dari sarang. Pit Bull yang percaya diri akan tetap stabil di lingkungan yang asing. Jika awalnya takut, dia akan segera beradaptasi dengan baik. Ada banyak cara yang digunakan untuk menguji rasa percaya diri ini.

Bersahabat Dekat Dengan Manusia

Anakan yang baik adalah mereka yang merasa nyaman di dekat kita. Pilihlah anakan yang suka berlama-lama dan menikmati sentuhan kita. Ketika kita sentuh atau belai, dia akan menggoyang-goyangkan ekornya. Anakan yang merasa nyaman berada dekat kita cenderung juga punya percaya diri yang baik dan stabil. Segera tinggalkan anakan yang ketika dibawa keluar kandang, dia selalu berusaha balik ke kandang atau induknya mencari perlindungan.

Menyukai Mainan

Pilih juga anakan Pit Bull yang menyukai mainan. Ini penting terutama untuk APBT yang nantinya akan masuk dunia karya guna. Melatih Pit Bull yang menyukai mainan akan lebih mudah dan lebih stabil. Cara menguji yang paling mudah adalah dengan memainkan bola di dekatnya atau dengan menggoyang-gayangkan kain. Perhatikan reaksinya dengan seksama.

Submisif Terhadap Manusia

Pit Bull yang baik juga Pit Bull yang tunduk terhadap manusia. Ketundukan ini bukan akibat dari tekanan atau ketakutan, tapi dari keinginan Pit Bull itu sendiri untuk menyenangkan masternya. Jangan memilih anakan yang terlihat cemas atau takut ketika berinteraksi dengan kita.

HAL-HAL PENTING LAINNYA

Hal lain yang penting ketika memilih dan mendidik anakan Pit Bull adalah:

Dapatkan Pit Bull dari pembiak yang baik. Pembiak yang baik seharusnya akan berterus terang dengan kondisi setiap sifat anakan yang dimilki. Pembiak juga akan dengan baik dan jujur menceritakan kondisi sifat dan temperamen indukan dan pejantan. Hindari pembiak yang terlihat �mengejar setoran� dengan cara melahirkan anakan secara agresif dan terus menerus. Pembiakan secara agresif cenderung mengabaikan sifat kehati-hatian dalam pengembangan. Pilihlah pembiak yang melakukan pembiakan dengan sabar, hati-hati dan cermat.

Anakan Pit Bull harus mendapatkan aktifitas fisik dan sosialisasi yang cukup dengan lingkungannya. Anakan harus terbiasa bertemu dengan orang-orang atau binatang asing baik di dalam atau di luar lingkungan rumah.

Jangan tinggalkan anak kita yang masih kecil dengan anakan Pit Bull atau Pit Bull dewasa tanpa pengawasan. Gerakan Pit Bull yang massif dapat mencederai anak tanpa disengaja.


Reply With Quote
  #2  
Old 12th January 2011
alcoholic's Avatar
alcoholic alcoholic is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: Dec 2010
Location: TM#77
Posts: 1,503
Rep Power: 264
alcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophetalcoholic is Ceriwis Prophet
Default

Pesan TS

Quote:
Spoiler for pesan:

klo repost mohon maaf n silahkan diclosed
salah kamar silahkan di moderasi
bermanfaat silahkan dibaca dan dicoment
memberi
melon sbg apresiasi utk trit berkualias, menghibur n informatif

Reply With Quote
  #3  
Old 24th August 2012
rukokios rukokios is offline
Newborn
 
Join Date: Aug 2012
Posts: 2
Rep Power: 0
rukokios mempunyai hidup yang Normal
Default

Sebenarnya artikel ini dicopy dari situs Anjing Ras.

Ini link ke artikel aslinya www.anjingras.com/content/view/1356/39/
Reply With Quote
  #4  
Old 19th October 2012
AGASYO AGASYO is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Oct 2012
Location: java`lands
Posts: 622
Rep Power: 13
AGASYO sebentar lagi akan terkenalAGASYO sebentar lagi akan terkenal
Default

sebenernya gak masalah mau di copas dari mana juga asalkan dicantumin juga materi referensinya , toh users ceriwis belum tentu pengguna website anjingras.com juga atau malah bisa jadi ada yang belum tahu website tersebut .. jadi ya wols aja ndaaaaaaan jangan di judge gitu langsung
Reply With Quote
  #5  
Old 6th January 2013
mimipandu mimipandu is offline
Newborn
 
Join Date: Jan 2013
Posts: 2
Rep Power: 0
mimipandu mempunyai hidup yang Normal
Default Apbt

Intinya APBT adalah anjing yang baik gak seperti yg diketahui masyarakat awam sekarang..........



masalah "copas" ga ada masalah deh yg penting pitbull main dikenal luas masyarakat indonesia

hidup PITBULL!!!!!!
Reply With Quote
  #6  
Old 1st September 2013
DeDoHo's Avatar
DeDoHo DeDoHo is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Sep 2013
Location: Surabaya
Posts: 729
Rep Power: 12
DeDoHo mempunyai hidup yang Normal
Default

Klo pendapat saya pribadi sih...bukan masalah pitbull-nya ato jenis2 yg laen..

tapi lebih ke tuannya...bisa mendidiknya apa ngga

Reply With Quote
  #7  
Old 24th November 2017
indah75's Avatar
indah75 indah75 is offline
Senior Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2016
Location: Klaten
Posts: 5,189
Rep Power: 16
indah75 mempunyai hidup yang Normal
Default

Dulu keluarga saya pernah mempunyai anjing. Tetapi anjing biasa....tetapi sangat penurut. Karena sudah lama sekali gak punya sekarang saya kok malah jadi takut sama anjing.....
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 07:29 PM.


no new posts