Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 28th June 2013
dekot dekot is offline
Member Aktif
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 174
Rep Power: 0
dekot mempunyai hidup yang Normal
Default Tidak Mampu Sewa Mobil Jenazah, Ayah Gendong Mayat Anaknya

Click image for larger version

Name:	jenazah-2.jpg
Views:	101
Size:	61.8 KB
ID:	11557

Inilah bukti cinta seorang ayah untuk putrinya. Walaupun anak perempuannya sudah meninggal, dia ingin putrinya dimakamkan dengan layak. Tak mampu menyewa mobil jenazah untuk membawa mayat anaknya, pria ini akhirnya ditangkap karena dianggap menyelundupkan mayat dengan memasukkannya dalam tas travel dan membawanya ke dalam bus.
Nama pria ini adalah Yang Cheng, usianya 35 tahun. Dia dan istrinya, Lin Sun, sedang berduka karena putri mereka meninggal dunia. Sang putri yang masih berusia dua tahun meninggal karena penyakit tangan, kaki dan mulut. Putri mereka meninggal di Rumah Sakit Hefei, di Provinsi Anhui, China, rencananya, sang putri akan dimakamkan di kota asal mereka yang cukup jauh di Quqiu, dilansir Dailymail.
Tidak punya uang untuk menyewa mobil jenazah, Yang Cheng tetap ingin anaknya dimakamkan di kampung halaman mereka. Akhirnya Yang Cheng dan istrinya membawa jenazah putri mereka dalam tas travel yang besar. Usaha ini dilakukan agar orang lain tidak tahu bahwa isi tas tersebut adalah mayat. Mereka berdua memakai kendaraan umum untuk kembali pulang ke kampung halaman.
Usaha Yang Cheng dan istrinya harus gagal di tengah jalan karena pihak keamanan menemukan tanda-tanda jenazah dalam tas melalui alat pemindai. Polisi menangkap Yang Cheng dan menanyakan motifnya membawa mayat dalam tas serta dimasukkan ke dalam bus.
Saat itulah Yang Cheng menjelaskan bahwa dia dan istrinya tidak punya uang untuk menyewa mobil jenazah. "Kami tidak kaya dan pengurus pemakaman ingin biaya yang menguras harta kami," ujarnya. Akhirnya polisi membebaskan Yang Cheng setelah dua jam diperiksa.
"Dilarang mengangkut mayat dalam kendaraan umum, apalagi dengan cara yang tidak bermartabat (memasukkan dalam tas travel)," demikian yang diucapkan seorang juru bicara kepolisian setempat. "Boleh membawa pulang jenazah ke tempat lain, tetapi tidak di dalam tas dan diletakkan di bagasi," lanjutnya.
Perjuangan Yang Cheng dan istrinya tidak sia-sia. Akhirnya jenazah putri mereka bisa kembali ke kampung halaman setelah menempuh perjalanan dua jam menggunakan taksi. Tidak diketahui apakah biaya taksi merupakan biaya pribadi atau ada pihak lain yang membantu meringankan beban pasangan yang sedang diselimuti duka ini.
Semoga Yang Cheng dan istrinya tabah setelah ditinggal selamanya oleh sang putri.


SELENGKAPNYA http://www.onepromoshop.com/oneweb/i...-mayat-anaknya

Reply With Quote
  #2  
Old 29th June 2013
budimelly budimelly is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Dec 2012
Posts: 428
Rep Power: 13
budimelly mempunyai hidup yang Normal
Default

kisah yg mengharukan
Reply With Quote
  #3  
Old 29th June 2013
dekot dekot is offline
Member Aktif
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 174
Rep Power: 0
dekot mempunyai hidup yang Normal
Default

betul gan
Reply With Quote
  #4  
Old 30th June 2013
onetwobet onetwobet is offline
Ceriwis Pro
 
Join Date: Dec 2012
Posts: 2,022
Rep Power: 15
onetwobet mempunyai hidup yang Normal
Default

kasihan sekali nasib mereka .....

Spoiler for Mau Game Yang Seru + Hadiah Besar?!:
visit us: 12BET.com
Reply With Quote
  #5  
Old 30th June 2013
dekot dekot is offline
Member Aktif
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 174
Rep Power: 0
dekot mempunyai hidup yang Normal
Default

jadi sedih gan
Reply With Quote
  #6  
Old 30th June 2013
dakost dakost is offline
Newbie
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 3
Rep Power: 0
dakost mempunyai hidup yang Normal
Default

jadi sedih gan , keterlaluan ini namanya
Reply With Quote
  #7  
Old 21st April 2014
suksessejahtera suksessejahtera is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Mar 2014
Posts: 430
Rep Power: 12
suksessejahtera mempunyai hidup yang Normal
Default

weh kasian banget terharu
Reply With Quote
  #8  
Old 22nd April 2014
hellomiaw hellomiaw is offline
Newbie
 
Join Date: Apr 2014
Posts: 45
Rep Power: 0
hellomiaw mempunyai hidup yang Normal
Default

jadi sedih baca cerita ini
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 02:39 AM.


no new posts