Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Health

Health Mencegah lebih baik dari mengobati. Cari tahu dan tanya jawab tentang kesehatan, medis, dan info dokter disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 18th September 2010
GadoGado's Avatar
GadoGado GadoGado is offline
Ceriwis Geek
 
Join Date: Sep 2010
Posts: 13,165
Rep Power: 32
GadoGado memiliki kawan yg banyakGadoGado memiliki kawan yg banyakGadoGado memiliki kawan yg banyak
Default Energi Drink Dapat Meningkatkan Stamina dan Konsentrasi Pengendara Motor

ED Dapat Tingkatkan Konsentrasi dan Stamina Pengendara Motor

Pertumbuhan pengguna sepeda motor dewasa ini meningkat tajam, karena motor dianggap lebih praktis dan lebih cepat untuk menembus kemacetan sehingga membuat jumlah pengendara sepeda motor meningkat tajam.Permasalahannya polusi udara, panas dan hujan dijalanan mendatangkan kelelahan dan keletihan bagi pengendara motor yang bila tidak ditunjang oleh stamina dan konsentrasi yang tinggi bisa membahayakan pengendara motor itu sendiri. Untuk itu pengendara motor perlu menjaga stamina dan konsentrasi saat mengendara motor untuk mencegah terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Salah satu cara untuk meningkatkan konsentrasi dan stamina adalah dengan minuman energi /Energy Drink (ED). Menurut pakar kesehatan gizi klinis Fakultas Kedokteran UI, Dr Samuel Oetoro dalam seminar bertajuk, 'Kiat memilih minuman energi yang aman bagi kesehatan' yang diadakan tahun lalu di Hotel Century Jakarta. ED bila dikonsumsi sesuai takaran atau aturan, dapat membantu meningkatkan stamina dan meningkatkan konsentrasi, terutama konsentrasi para pengemudi kendaraan bermotor di jalan raya yang sedang memacu kendaraannya.

Mengapa? ED memiliki fungsi sebagai zat tambahan untuk memperbaiki dan meningkatkan daya tahan tubuh. Pada kemasan minuman penambah energi, disebutkan bahwa minuman penambah energi membantu memelihara kesehatan tubuh, menyegarkan badan, dan membantu metabolisme. Bahan-bahan yang umumnya ditambahkan ke dalam ED sebagian besar mengandung energi, multivitamin B (B1, B2, B3, B5, B6 dan B12), vitamin C dan zat non gizi (stimulan dan flavouring) seperti Taurin dan Kafein.

Taurin telah diuji dalam berbagai percobaan ditemui mencegah kegemukan, menurunkan kadar gula darah, mencegah kelelahan otot, dan memperbaiki kerusakan hati akibat konsumsi alkohol. Dalam metabolisme manusia, Taurin memiliki dua peran, sebagai penghambat neurotransmiter dan sebagai bagian dari pengemulsi asam empedu. Konjugasi Taurin dengan asam empedu memberikan efek signifikan untuk melarutkan kolesterol dan meningkatkan ekskresinya. Secara medis, Taurin dipakai untuk menangani kasus gagal jantung, diabetes, dan mencegah kelelahan otot.

Kafein merupakan senyawa kimia alkaloid terdapat dalam teh (1-4,8 persen), kopi (1-1,5 persen), dan biji kola (2,7-3,6 persen). Kemampuan kafein adalah meningkatkan kapasitas kerja otot. Kafein memiliki efek stimulan yang dapat menyegarkan tubuh. Zat ini merangsang susunan saraf pusat sehingga peminum kafein tidak begitu merasakan kantuk, lelah, serta daya pikir lebih cepat dan jernih. Namun, terlalu banyak konsumsi kafein dapat menyebabkan efek susah tidur maupun peningkatan tekanan darah., membuat detak jantung lebih cepat dan meningkatkan diuresis (buang air kecil).

Jadi dengan minum ED, kelelahan otot dapat dicegah, tubuh menjadi lebih segar, tidak merasa ngantuk, lelah, dan daya pikir menjadi lebih cepat dan jernih, sehingga bagi pengendara motor meskipun kondisi jalanan terus bertambah ekstrem masih dapat menggemudi dengan konsentrasi tinggi dan stamina yang terjaga (dari berbagai sumber)

Reply With Quote
  #2  
Old 11th November 2013
cintadancintu's Avatar
cintadancintu cintadancintu is offline
Member Aktif
 
Join Date: Apr 2012
Posts: 269
Rep Power: 14
cintadancintu mempunyai hidup yang Normal
Default

Tapi, klo menurut aku lebih baik konsumsi vitamin alami untuk meningkatkan daya ingat. Sebab energy drink kan mengandung pemanis buatan.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 01:59 PM.


no new posts