Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Internasional

Internasional Baca berita dari seluruh mancanegara untuk mengetahui apa yg sedang terjadi di dunia.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 29th May 2011
Reporter's Avatar
Reporter Reporter is offline
Ceriwiser
 
Join Date: May 2010
Posts: 972
Rep Power: 17
Reporter memiliki kawan yg banyakReporter memiliki kawan yg banyakReporter memiliki kawan yg banyak
Default Bom Afghanistan, Dua Jenderal Tewas


Jenderal Daoud, mantan komandan militer Persekutuan Utara yang berperang melawan Taliban


Kepala kepolisian Afghanistan utara, kepala kepolisian Provinsi Takhar, dan setidaknya tiga tentara Jerman termasuk di antara korban tewas dalam ledakan kuat di komplek kantor gubernur provinsi Takhar, hari Sabtu (28/5).


Seorang jurubicara mengatakan, gubernur dan para pejabat senior kepolisian dikatakan berada di dalam gedung pada saat ledakan terjadi.

Dalam bulan ini, aksi-aksi protes marak di provinsi Takhar setelah serangan NATO menewaskan empat orang termasuk seorang wanita. Selama ini, di wilayah itu jarang muncul protes.

"Tujuh orang tewas dan sembilan luka-luka," kata Faiz Mohammed Tawhidi, jurubicara kantor gubernur, kepada kantor berita AFP.

Dia menambahkan: "Tiga tentara Jerman dan empat orang Afghanistan, termasuk Jenderal Mohammed Daoud Daoud dan Kapolda Takhar termasuk di antara yang tewas."
"Pada akhir rapat, ketika dia hendak pergi, seorang pelaku bom bunuh diri menunggu di koridor dan kemudian meledakkan dirinya."
Jurubicara gubernur Prov Takhar


Jenderal Daoud adalah kepala kepolisian Afghanistan bagian utara, sedangkan Kapolda Takhar dijabat oleh Jenderal Shah Jahan Nuri.

Qutubuddin Kamal, pembantu senior untuk Gubernur Abdul Jabar Taqwa, mengukuhkan bahwa Jenderal Daoud, yang pernah menjadi wakil menteri dalam negeri, ikut tewas dalam ledakan besar ini.

"Sedang ada rapat mengenai keamanan di kantor gubernur," katanya lagi seperti dikuitip kantor berita AFP.

"Pada akhir rapat, ketika dia hendak pergi, seorang pelaku bom bunuh diri menunggu di koridor dan kemudian meledakkan dirinya."

Tentara Jerman yang berpangkalan di provinsi Kunduz memiliki tanggung jawab keamanan untuk provinsi tetangganya, Takhar.

Serangan Taliban

Seorang jurubicara Taliban yang dihubungi AFP lewat telefon mengatakan mereka yang melakukan serangan itu. Gerakan ini mengatakan, Taliban memang membidik para pemimpin senior.

Jurubicara Pasukan Bantuan Keamanan Internasional (ISAF) yang dipimpin NATO membenarkan bahwa tentara mereka termasuk yang menjadi korban, namun tidak menyebutkan secara rinci apakah mereka tewas atau luka-luka.



Dalam demo di Taloqan (19 Mei), warga membawa jenazah orang yang tewas dalam serangan Nato

"Saya mendengar ledakan keras dari dalam komplek kantor gubernur," kata Wazir Mohammed Jalali, seorang jaksa di Takhar. Kantor kejaksaan terletak bersebelahan dengan kantor gubernur di Taloqan, ibu kota provinsi Takhar.

Kepala rumah sakit utama Takhar mengatakan Jenderal Daoud tewas dalam ledakan, dan gubernur sendiri mengalami luka-luka.

"Para pejuang masih berada di dalam komplek kantor gubernur," kata Zabihullah Mujahid, jurubicara setempat, kepada kantor berita Reuters dari lokasi yang tidak disebutkannya.

Selama ini, Taliban sering membesar-besarkan klaim soal serangan yang dilakukan anggotanya.

Di Takhar, tidak ada pangkalan militer internasional karena terkenal tenteram. Namun, pada tanggal 18 Mei 2011 ribuan orang melancarkan unjuk rasa anti-Amerika setelah serangan Nato menewaskan warga sipil.


sumber

Reply With Quote
  #2  
Old 29th May 2011
thund312 thund312 is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2010
Posts: 5
Rep Power: 0
thund312 mempunyai hidup yang Normal
Default

serem bner ndan... gara2 amrik tolol ini mah mulai2 perang ga jelas...
Reply With Quote
  #3  
Old 29th May 2011
zeonslit zeonslit is offline
Newborn
 
Join Date: Mar 2011
Posts: 2
Rep Power: 0
zeonslit mempunyai hidup yang Normal
Default

innalillahi,,

Reply With Quote
  #4  
Old 29th May 2011
dravern dravern is offline
Newbie
 
Join Date: Apr 2011
Posts: 5
Rep Power: 0
dravern mempunyai hidup yang Normal
Default

waw!.....sadis banget...
Reply With Quote
  #5  
Old 29th May 2011
ooooo ooooo is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2010
Posts: 5
Rep Power: 0
ooooo mempunyai hidup yang Normal
Default

duh kasian yaaaaa
Reply With Quote
  #6  
Old 29th May 2011
beyondnice beyondnice is offline
Newbie
 
Join Date: Dec 2010
Posts: 6
Rep Power: 0
beyondnice mempunyai hidup yang Normal
Default

kasian ndan
Reply With Quote
  #7  
Old 29th May 2011
dionless's Avatar
dionless dionless is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2010
Location: ~WOUM~
Posts: 7,075
Rep Power: 60
dionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophetdionless is Ceriwis Prophet
Default

Sebenarnya ini salah siapa????
Reply With Quote
  #8  
Old 30th May 2011
superhero superhero is offline
Newbie
 
Join Date: Jun 2010
Posts: 6
Rep Power: 0
superhero mempunyai hidup yang Normal
Default

wew sadis ndan
Reply With Quote
  #9  
Old 30th May 2011
MASVE's Avatar
MASVE MASVE is offline
Member Aktif
 
Join Date: May 2011
Location: word
Posts: 110
Rep Power: 0
MASVE mempunyai hidup yang Normal
Default

Afganistan....kapan damainya...
Reply With Quote
  #10  
Old 30th May 2011
abangbung abangbung is offline
Member Aktif
 
Join Date: May 2011
Posts: 108
Rep Power: 0
abangbung mempunyai hidup yang Normal
Default

bom lagi bom lagi,... ngefans amat kyknya ckck,..
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 05:30 AM.


no new posts