Buat kamu yang memiliki gaji kecil, tapi berkeinginan untuk menginvestasikan dana kamu, jangan dulu berkecil hati. Gaji kecil bukan halangan bagi kamu untuk mulai berinvestasi. Justru, berinvestasi adalah salah satu cara kamu meraih
kebebasan finansial dan menikmati #KebebasanHidup.
Tapi investasi kan butuh dana besar? Eits, siapa bilang, buat kamu yang gajinya kecil juga bisa kok.
�Gaji kecil tidak masalah, karena investasi tidak mengenal batasan modal,� papar Perencana Keuangan Aidil Akbar yang dikutip dari Harian Neraca.
Menurut pak Aidil, misalnya gaji kecilmu berkisar 3 juta atau 4 juta per bulan mungkin kamu bisa mencoba menanam saham. Pertumbuhan ekonomi Indonesia hingga 6,46% (data : Harian Neraca) membuat para investor tidak ragu menanamkan modalnya di Indonesia.
Bahkan menurut beliau, investasi saham saat ini adalah instrumen yang menarik untuk dipilih karena prospeknya bagus dan menjanjikan.
�Jadi, kalau punya budget misalnya 2 juta, sisihkan 500 ribu untuk investasi di retail atau dalam bentuk asuransi berbasis tabungan. Jika dikumpulkan dalam jangka panjang jumlahnya bisa besar,� kata Aidil Akbar.
Tapi, Aidil mengingatkan, meski saham berprospek jangan jadikan sebagai investasi jangka pendek, sebab investasi jangka pendek hanya membuat resiko rugi semakin besar. Menurut Aidil, alternatif dalam berinvestasi untuk kamu yang bergaji kecil adalah deposito atau reksa dana. Dia mengatakan deposito atau reksa dana masih aman.
Jadi, bagi kamu yang bergaji kecil rasanya tidak masalah dan tidak ada halangan jika ingin berinvestasi dengan jangka panjang. Pilih saja bentuk investasi yang sesuai dengan kemampuan finansial kamu.
sumber