FAQ |
Calendar |
![]() |
|
Food Beverage Tempat mencari resep,tips dan diskusi makanan enak di berbagai tempat |
![]() |
|
Thread Tools |
#1
|
||||
|
||||
![]() ![]() Artikel Terkait
Soto kudus dengan porsi mini ini bikin kenyang dan ketagihan. Kuahnya bening kuning dan disajikan panas-panas dengan suwiran ayam yang empuk gurih. Apalagi disantap dengan aneka pelengkap seperti perkedel dan sate telur puyuh. Sedap mantap! Soto yang berasal dari kota kretek ini memang selalu disajikan dalam porsi keci. Di dalam mangkuk keramik Tiongkok yang mungil dilengkapi dengan sendok bebek. Rumah makan soto kudus Grup Menara ini terkenal dengan sajian soto khas Kudus, Jawa Tengah dan hidangan Jawa Timur yang juga nikmat. Rumah makan ini ditata dengan gaya tradisional Jawa. Hal ini terlihat dari jajaran kursi dan meja kayu di bagian kanan dan tengah serta tempat lesehan yang tersedia di bagian kanan. Dilengkapi pikulan tempat meracik soto. Terdapat kuali besar berisi kuah panas yang mendidih. Bisa memesan soto langsung dicampur nasi atau soto pisah dengan nasi. Semangkuk soto Kudus (Rp 14.000) berisi suwiran ayam, tauge, remahan bawang putih goreng, irisan daun bawang dan seledri. Ayamnya menggunakan campuran daging ayam kampung dan ayam negri sehingga terdapat perpaduan warna daging putih dengan tekstur berserat dari ayam negeri dan warna kecoklatan serta tekstur gurih kenyal dari daging ayam kampung. Kuahnya berwarna kuning dengan jejak minyak yang mengelilingi mangkuk mungil. Rasanya gurih dengana roma serai dan daun jeruk yang harum. Setelah dicampur dengan sambal rawit hijau, kecap manis dan air jeruk nipis rasanya makin mantap. Ada rasa gurih, manis dan pedas serta sedikit asam. Beragam lauk pelengkap juga disajikan di meja. Ada sate telur puyuh berbumbu kecap (Rp 4.000) yang empuk dengan semburat rasa gurih manis, sate ampela ati (Rp 7.500), perkedel kentang (Rp 3.000) serta tempe dan tahu bacem (Rp 3.000). Selain itu beragam keripik seperti keripik tempe dan kerupuk juga dapat Anda nikmati untuk memeriahkan santapan soto ini. Jika ingin mencicip sajian yang berbeda, Anda dapat memesan lontong tahu campur (Rp 16.000). Lontong yang empuk dipadukan dengan potongan tahu goreng dan telur dadar yang hangat. Kemudian disiram dengan bumbu kacang berwarna cokelat pekat. Bumbu kacangnya kental dengan rasa gurih kacang goreng dan sedikit manis dari kecap manis. Semakin lengkap saat ditaburkan irisan daun seledri dan bawang goreng. Tahu campur khas Jateng inipun sedap mengenyangkan. O,ya rumah makan ini juga dikenal dengan garang asam ayam khas Jateng. Potongan ayam kampung berbumbu yang dibungkus daun pisang dan dikukus. Rumah makan ini buka mulai jam 8 pagi hingga jam 9 malam. Mau sarapan soto ini sebelum ke kantor juga bisa! Soto Kudus Grup Menara Jl. RC. Veteran No. 1 Bintaro Jakarta Selatan Telp: (021) 7341461 Buka: 08.00 – 21.00 (odi/tan) NEXT » ![]() ![]() ![]() ![]() Kirim 'Resep Roemahan' andalanmu dan dapatkan hadiah jutaan rupiah. Info lengkap, klik disini Baca Juga
|
![]() |
|
|