Pembeli Tiket Mudik Mulai Berjubel

KOMPAS/DEFRI WERDIONO Suasana pembelian tiket di Stasiun Jakarta Kota,
Aktivitas pembelian tiket kereta api untuk kebutuhan mudik Lebaran sudah mulai terasa. Pengamatan di Stasiun Jakarta Kota, Senin (2/7/2012), ratusan pembeli tiket mengantre.Petugas juga mengumumkan melalui pengeras suara bahwa tiket untuk keberangkatan pada hari tertentu menjelang hari H Lebaran telah habis.
Sementara itu, di Stasiun Gambir kondisinya relatif normal. Hal ini diperkirakan karena sebagian pembeli lebih memilih memesan tiket kelas eksekutif menggunakan sistem
on line.
Kepala Humas PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi I, Mateta Rijalulhaq, mengatakan, peningkatan antrean pembelian tiket mulai terasa dua hari ini. Mereka rata-rata membeli untuk keberangkatan tanggal 16 dan 17 Agustus.
"Kalau yang datang ke stasiun hari ini mereka rata-rata untuk keberangkatan 14 dan 15 Agustus karena untuk tiket keberangkatan mendekati hari H sudah
full," ujar Mateta di kantornya di Stasiun Jakarta Kota.
Mateta menghimbau agar para calon penumpang tidak membeli tiket di calo. "Selain itu jangan paksakan pakai kereta kalau memang tiket sudah habis," ujar Mateta yang mengatakan pemesanan dan pembelian tiket untuk keperluan Lebaran sebenarnya sudah dibuka jauh hari, yakni 90 hari sebelum hari H.