Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Sports > Formula 1

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 26th September 2015
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Hamilton Tak Puas dengan Kondisi Basah dalam Latihan Hari Ini






Getty Images/Clive Mason
Suzuka - Dua sesi latihan GP Jepang hari ini berjalan basah dan Lewis Hamilton menyebut tak banyak masukan yang bisa didapatkan para pebalap pada situasi tersebut.

Hujan terus menggenangi lintasan Suzuka dalam dua sesi yang berlangsung hari Jumat (25/9/2015) ini. Kondisi itu sendiri tak beda jauh dengan balapan basah di tempat yang sama tahun lalu.

Dengan kondisi cuaca juga diprediksi akan membaik untuk hari Sabtu (26/9) dan Minggu (27/9) nanti, para pebalap pun jadi tidak merasa perlu terlalu lama menyia-nyiakan waktu penuh risiko untuk terus melaju dengan kondisi basah dalam latihan-latihan hari ini.

"Apa Anda pernah mendengar ungkapan diddly squat? Persis begitulah hari ini," ucap Hamilton di Crash.

"Setiap Anda masuk ke mobil Anda belajar sesuatu, tapi hari ini secara khusus tidaklah menyenangkan dan tak ada banyak hal yang dipelajari. Dalam balapan terakhir di sini kami sudah belajar dengan situasi hujannya, jadi hari ini tak ada banyak pelajaran didapat."

"Anda tak ingin mengambil risiko terlalu besar yang bisa merusak mobil atau girboks, jadi hari ini kami cuma melatih start dan membuat beberapa putaran. Proses balapan nanti akan amat berbeda karena mereka memprediksi balapan kering, jadi apa yang kami lakukan hari ini pun irelevan. Yang kasihan adalah para penggemar yang sudah datang hari ini," sesalnya.

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 09:53 AM.


no new posts