Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > News > Nasional

Nasional Berita dalam negeri, informasi terupdate bisa kamu temukan disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 26th July 2010
azal azores's Avatar
azal azores azal azores is offline
Ceriwiser
 
Join Date: Apr 2010
Location: #4009 | Area314 | FORUM13
Posts: 711
Rep Power: 15
azal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyakazal azores memiliki kawan yg banyak
Send a message via Yahoo to azal azores Send a message via Skype™ to azal azores
Thumbs up Marissa Haque Calon Wakil Walikota Tangsel




Pasangan Achmad Suwandhi-Marissa Haque (Asmara) yakin bisa memperoleh suara yang maksimal dalam Pemilukada Kota Tangerang Selatan (Tangsel) 2010. Pasalnya, dalam Pemilihan Gubernur Banten 2006, suara yang diperoleh Marissa mencapai 70 persen di Kota Tangsel.
Usamah Hisyam, tim pemenangan Asmara, mengatakan, selain suara yang pernah diraih Marissa dirinya juga mengaku memiliki suara dalam Pemilukada Kabupaten Tangerang 2008, meskipun tidak terlalu signifikan. “Bila digabungkan, suara Marissa dengan suara saya dan suara dari pendukung Pak Suwandhi, akan menjadi kekuatan besar,” kata Usamah dalam perkenalan pasangan Asmara di Hotel Santika BSD, Kota Tangsel, Minggu (25/7).
Sementara itu, Suwandhi menyatakan, penduduk Kota Tangsel terdiri dari warga asli dan pendatang. Dikatakannya, warga asli Kota Tangsel mayoritas bersuku Betawi lebih dari 40 persen. Sedangkan dari Jawa 30 persen, Sunda 20 persen, dan sisanya dari suku lain. “Saya orang Betawi yang merupakan warga asli Tangerang. Sedangkan Mbak Marissa campuran Jawa dan didukung suaminya Ikang Fawzi yang merupakan orang Sunda,” ungkapnya.
Di tempat yang sama, Marissa Haque mengatakan, tampilnya dirinya dalam Pemilukada Tangsel murni karena keterpanggilan. Apalagi, berkaca dari keikutsertaannya dalam Pilgub Banten 2006, di daerah yang saat ini menjadi Kota Tangsel, dirinya berhasil meraih 70 persen suara. “Saya sudah 20 tahun tinggal di Bintaro. Kalau dibilang pernah kalah dalam Pilgub Banten, itu benar. Calon yang lain juga pernah kalah dalam Pemilihan Bupati Tangerang. Tapi dari kekalahan itu saya belajar,” kata Marrisa didampingi Ikang Fawzi.
Sementara itu, Achmad Suwandhi mengaku optimistis bisa mencalonkan melalui jalur partai politik. “Kita mengikuti mekanisme penjaringan yang dilakukan beberapa partai, seperti Partai Demokrat, Koalisi Tangsel Bersatu (PPP, Gerindra, dan Hanura-red), PKPI dan PDIP,” tandas Suwandhi.

sumber


Last edited by azal azores; 26th July 2010 at 02:34 PM.
Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 01:10 AM.