Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > DISKUSI > Lounge

Lounge Berita atau artikel yang unik, aneh, dan menambah wawasan semuanya ada disini dan bisa dishare disini.

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 27th May 2012
mercusuar's Avatar
mercusuar mercusuar is offline
Ceriwis Lover
 
Join Date: May 2012
Posts: 1,797
Rep Power: 14
mercusuar mempunyai hidup yang Normal
Default Awas Benjol! Bakal Ada Gawang Bola Beton untuk Penumpang Atap KRL

Hmmm.... apa gak ada cara lain ya PT. KAI selain masang bola beton...?







Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (KAI) tidak pernah menyerah untuk menghalau penumpang di atap KRL. Sebuah gawang bola dari beton akan dipasang untuk penumpang yang tetap nekat melakukan aksinya itu.



"Kami sedang memasang goal bola-bola (gawang ada bola dari beton)," ujar Kepala Penertiban PT KAI Daops I Akhmad Sujadi kepada wartawan, Rabu (11/1/2012).



Menurut Sujadi, bola dari beton itu digantung dengan rantai dan dipasang di atas rel. Oleh karena itu, jika ada penumpang di atap rel, maka bakal terhantam bola beton itu.



Sudah pasti bola beton itu sangat keras jika menghantam penumpang. "Ya keras dong," tutur dia.



Saat ini, lanjut Sujadi, pihaknya sedang membuat pondasi gawang dan bola dari beton. Kerangka gawang itu sedang dibuat di workshop Cipinang.



"3 Hari lagi sudah bisa diliput," tuturnya.



Sayangnya, gawang dan bola beton itu hanya akan dipasang di pintu proyek Bekasi, Stasiun Tambun dan Cikarang. Sedangkan di KRL Jakarta-Bogor menyusul dilakukan.



"Belum (dipasang di KRL Jakarta Bogor). Karena ada kawat listrik, jadi agak sulit. Kami pilih yang mudah dulu, nanti dikabari," ucap Sujadi.

Sujadi juga menjamin kuatnya bahan dan pondasi gawang dan bola beton itu. Bahkan pihaknya telah mengantisipasi jika gawang dan bola beton itu dicuri.

"Sudah antisipasi sampai ke potensi dicuri orang," demikian Sujadi.

(nik/nwk)



Sumber: Detik



Mudah2an gak



Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 01:25 PM.