View Single Post
  #1  
Old 18th September 2010
GadoGado's Avatar
GadoGado GadoGado is offline
Ceriwis Geek
 
Join Date: Sep 2010
Posts: 13,165
Rep Power: 32
GadoGado memiliki kawan yg banyakGadoGado memiliki kawan yg banyakGadoGado memiliki kawan yg banyak
Default Resep Bebek Masak Hijau

BEBEK MASAK HIJAU


Bahan :

- 1 ekor Bebek, potong-potong
- 1 batang Serai
- 2 biji Asam Kandis
- 1 lembar Daun Kunyit
- 500 ml air
- Minyak Goreng


Bumbu, Haluskan :

- 500 gr Cabe Hijau
- 8 siung Bawang Putih
- 10 butir Bawang Merah
- 2 cm Lengkuas
- 1 cm Jahe
- 1 cm Kunyit
- 5 butir Kemiri
- 1 sdt Garam


Caranya :

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga harum.

2. Masukkan potongan bebek, daun kunyit, serai dan asam kandis. Aduk rata.

3. Tuangkan air, lalu kecilkan api dan tutup panci.

4. Masak terus hingga air meresap habis dan bebek empuk serta masakan berminyak. Angkat !

5. Sajikan dengan nasi hangat !

Reply With Quote