Ceriwis  

Go Back   Ceriwis > HOBI > Pets

Pets Ngobrol antar pemilik hewan dan diskusi cara merawat, makanan, hingga veterinary ada disini

Reply
 
Thread Tools
  #1  
Old 21st April 2016
Gusnan's Avatar
Gusnan Gusnan is offline
Moderator
 
Join Date: Jun 2013
Posts: 27,623
Rep Power: 49
Gusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyakGusnan memiliki kawan yg banyak
Default Anjing Pintar Ini Bisa Bekerja Seperti Manusia Lho!

Bagi banyak orang, hewan peliharaan itu seperti teman dan juga keluarga. Selama hewan tersebut merasa nyaman, ada banyak sekali aktivitas yang bisa lakukan bersama. Contohnya saja lari pagi, olahraga serta masih banyak lagi. Namun berbeda dengan Aleksandr Matytsin dan anjingnya yang tinggal di Omsk, Russia ini. Alek mengajarkan anjing ini untuk melakukan pekerjaan seperti manusia hingga mereka bisa bahu membahu mengerjakan perkebunan milik Alek.



Hah? Memangnya bisa? Anda pasti akan kaget melihat anjing milik Alek ini bisa memompa air, membawa ember, dan pekerjaan lain bahkan naik traktor lho! Lemon, nama anjing pintar ini melakukannya dengan sukarela dan juga bahagia. Alek mengatakan bahwa mulanya, Lemon menemaninya untuk menggarap perkebunan namun kini, Lemon menjadi partner untuk bekerja.

Dilansir dari dailymail, mulanya Lemon memperhatikan apa saja yang Alek lakukan. Bahkan anjing ini mencoba melakukannya sendiri lho! Melihat hal itu, Alek dan keluarganya memutuskan untuk melatih anjing keluarga mereka ini dan ternyata bisa. Saat Alek bekerja, Lemon membantu dengan kemampuannya yang bisa dibilang luar biasa!


Alek juga mengatakan bahwa Lemon tahu kapan ia lelah dan berhenti. Saat itulah, biasanya Lemon akan berlari pulang dan menyantap makanan yang telah dituang ke tempat makannya oleh Istri Alek. Salah satu bukti lagi bahwa anjing memang hewan yang setia dan juga helpful bagi pemiliknya bukan?

Lemon merupakan salah satu anjing yang memiliki kemampuan mengerjakan pekerjaan layaknya manusia. Ia juga seolah mengerti tiap kata yang diucapkan oleh Alek dan keluarganya. Lucu dan mengangumkan banget ya!

Reply With Quote
Reply


Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off


 


All times are GMT +7. The time now is 01:51 PM.


no new posts